Rudi Dorong Marlin Maju Sebagai Cawako Batam

Wali Kota Batam, Muhammad Rudi (kiri) dan Wakil Gubernur Kepulauan Riau, Marlin Agustina (kanan). (Foto:Irvan Fanani/Ulasan.co)

BATAM – Wali Kota Batam, Muhammad Rudi mendorong istrinya Marlin Agustina untuk maju sebagai calon wali kota (cawako) Batam pada kontestasi pemilihan kepala daerah (Pilkada) November 2024 mendatang.

Hal itu diumumkan Rudi saat memimpin apel gabungan pegawai Pemkot Batam di hari pertama masuk kerja usai libur lebaran di Dataran Engku Putri, Selasa 16 April 2024

“Saya akan mendorong istri saya untuk maju sebagai calon wali kota Batam. Hak suara ada di tangan bapak dan ibu semua,” ujar Rudi disela-sela menyampaikan sambutan saat apel.

Dalam kesempatan itu, ketua DPW NasDem Kepri ini juga menegaskan rencana politiknya untuk maju sebagai calon gubernur Kepulauan Riau (Kepri).

Rudi juga mengingatkan mengenai tahun terakhirnya menjabat sebagai wali kota Batam.

“Mungkin tahun depan merupakan tahun terakhir saya menjabat sebagai Wali Kota Batam. Tentu saya minta izin kepada Bbapak dan ibu, saya tidak bisa maju di pemilihan wali kota (Pilwako) dan saya akan maju di pemilihan gubernur (Pilgub) Kepri,” sambung Rudi.

Rudi juga menekankan, pentingnya memilih pemimpin yang dapat melanjutkan program-program yang telah berjalan, memerhatikan kesejahteraan pegawai pemerintah dan hak masyarakat.

Menurutnya, seorang wali kota Batam ke depan tidak hanya sekedar pandai berpidato.

“Karena kita yang tentukan pemimpin kita, apa yang kita pilih kita harus menanggungnya. Kalau tidak mampu, maka akan berdampak pada pendapatan bapak dan ibu sendiri, jadi jangan dianggap remeh,” kata Rudi.

Untuk diketahui, Marlin Agustina merupakan istri Muhammad Rudi yang kini menjabat sebagai Wakil Gubernur Kepri.

Sebelumnya, Marlin secara terang-terangan telah menegaskan bahwa dirinya akan maju pada Pilkada Batam.

Pernyataan itu disampaikan Marlin usai mengikuti rapat paripurna DPRD Kepri di Aula Wan Seri Beni, Tanjungpinang, Rabu 13 Maret 2024.

“Sudah siap dunia akhirat, tetapi untuk wakilnya belum tahu,” kata Marlin.