Rumah Warga Desa Mapur Bintan Roboh dan Tenggelam ke Laut

Rumah Roboh
Rumah warga roboh di Desa Mapur, Kecamatan Bintan Pesisir, Bintan, Kepri. (Foto: Ist)

BINTAN – Rumah milik Syarifah, warga Desa Mapur, Kecamatan Bintan Pesisir, Kabupaten Bintan, Kepulauan Riau, roboh sampai tenggelam di laut pada Jumat (27/01) dini hari.

“Saya lihat sendiri, rumah warga kita tenggelam sampai ke dasar laut,” kata Ketua RT01/RW01, Zailyah di Bintan.

Sebelum tenggelam, kata Zailyah, rumah Syarifah sudah tidak layak huni. Sebab, kondisi rumah sudah miring ke arah darat. Rumah miring setelah tiang permanen retak akibat korosi air laut.

Ia menyampaikan, saat rumah roboh, Syarifah bersama tiga tidak tinggal di rumah itu lagi, barang-barangnya juga telah dikeluarkan dari rumah.

“Tidak ada korban jiwa, rumah dalam keadaan kosong,” ujarnya.

Baca juga: Rumah Terendam Banjir, 35 Warga Wacopek Bintan Diungsikan

Sementara itu, Sekretaris Desa (Sekdes) Mapur, Zainuddin menambahkan, pemilik rumah sudah diungsikan ke rumah warga lainnya.

“Untuk sementara ini, warga itu berdiam di rumah tetangganya. Kita sudah laporkan ke Pemerintah Daerah Kabupaten terkait rumah warga kita yang roboh,” singkat Zainuddin. (*)