IndexU-TV

Sebanyak 481 Peserta Jajal Tour de Bintan

Tour de Bintan
Peserta Tour de Bintan. (Foto: Andri DS/Ulasan.co)

BINTAN – Event balap sepeda internasional Tour de Bintan ke-10 tahun 2022 resmi dimulai, Sabtu (15/10). Event tahun ini diikuti 481 peserta berasal dari 33 negara.

Peserta berasal mulai dari Indonesia, Singapura, Malaysia, United Kingdom, Australia, Amerika Serikat, Jepang, Jerman, Prancis, Filipina, Hong Kong dan lainnya.

Peserta langsung dilepas Bupati Bintan Roby Kurniawan di Terminal Simpang Lagoi, Bintan, Kepulauan Riau, Sabtu (15/10). Peserta Tour de Bintan kali ini mengalami penurunan dibandingkan tahun 2019 lalu mencapai sekitar 1.200 peserta.

Roby Kurniawan mengatakan, tidak jadi masalah terjadi penurunan peserta Tour de Bintan di tahun 2022 ini. “Ini menjadi semangat kita,” kata Roby Kurniawan di Bintan.

Baca juga: Peserta Tour de Bintan Lintasi Perkampungan Warga

Lanjut, kata Roby, terpenting lewat event ini dunia tahu gerbang pariwisata di Bintan sudah dibuka kembali. Ia mengaku senang, karena Bintan kembali dikunjungi wisatawan luar negeri.

“Alhamdulillah, tahun ini berjalan dengan baik. Mudah-mudahan, event ini dapat meningkatkan perekonomian masyarakat di Kabupaten Bintan,” sebut dia. (*)

Exit mobile version