Sekjen AJI Indonesia Buka Konferta III AJI Tanjungpinang

Konferta III AJI Tanjungpinang
Pembukaan Konferta III AJI Tanjungpinang. (Foto: Dok AJI Tanjungpinang)

TANJUNGPINANG – Aliansi Jurnalis Independen (AJI) Tanjungpinang resmi menggelar Konferensi Kota (Konferta) III di Hotel BBR Jalan Pantai Impian, Ahad 30 Juni 2024.

Dalam konferta tahun 2024 ini, para pengurus dan anggota AJI Tanjungpinang akan melakukan pemilihan terhadap Ketua Calon AJI Tanjungpinang tahun 2024-2027.

Konferta tersebut dibuka langsung oleh Sekretaris Jenderal (Sekjen) AJI Indonesia, Bayu Wardhana dan Ketua AJI Tanjungpinang, Jailani.

Bayu mengatakan, konferta yang digelar setiap tiga tahun sekali ini diharuskan memberikan manfaat bagi anggota AJI Kota.

“Jadi kita berorganisasi harus memiliki manfaat. Kalau saya sebagai anggota tidak merasakan manfaat, ya harus dievaluasi,” kata Bayu saat membuka konferta III AJI Tanjungpinang.

Ia menerangkan, manfaat dalam berorganisasi seperti memperoleh dan memberikan ilmu. Seperti pelatihan dan seminar yang digelar AJI Tanjungpinang untuk pelajar dan mahasiswa.

Selain itu, kata Bayu, organisasi AJI harus memiliki dampak kepada masyarakat luas. Tidak hanya anggota dan pengurus AJI saja.

“Jadi AJI harus punya dampak kepada masyarakat, bukan hanya untuk anggota saja,” ungkapnya.

Sementara itu, Ketua AJI Tanjungpinang, Jailani menyampaikan bahwa kepengurusan 2021-2024 lahir saat konferta II tahun 2021.

Selama Periode tersebut, AJI Tanjungpinang sudah melakukan rekrutmen anggota baru sebanyak dua kali.

“Sehingga total anggota saat ini sebanyak 49 orang. Dan hampir semuanya sudah terverifikasi baik tingkat muda, madya ataupun utama,” sebut Jailani.

Baca juga: 8 Nama Mencuat Bursa Calon Ketua AJI Tanjungpinang

Selama ia memimpin AJI Tanjungpinang, Jailani menyampaikan ia bersama pengurusnya aktif melakukan kegiatan yang bermanfaat, baik bagi jurnalis, mahasiswa maupun pelajar.

“Kita juga berterimakasih kepada para anggota dan pengurus, kami akan membantu dalam menggerakkan organisasi AJI Tanjungpinang lebih baik lagi,” pungkasnya. (*)

Ikuti Berita Ulasan.co di Google News