Seorang Anak Tenggelam di Bekas Galian Tambang Batu Granit Bintan

Anak Tenggelam
Polisi dan BPBD Bintan bersama masyarakat mencari korban tenggelam di bekas galian tambang batu granit PT Bukit Panglong, Bintan, Kepri. (Foto: Andri Dwi Sasmito)

BINTAN – Seorang anak berinisial IA tenggelam di bekas galian tambang batu granit PT Bukit Panglong, Jalan Nusantara, Km 25 Kijang, Kecamatan Bintan Timur, Kabupaten Bintan, Provinsi Kepulauan Riau (Kepri), Senin (18/09).

Informasi dihimpun Ulasan.co, korban tenggelam setelah berenang bersama temannya sekira pukul 17.00WIB.

Kabar tersebut dibenarkan Kepala Polsek Bintan Timur, AKP Rugianto. Ia menyebutkan, korban berinisial IA berenang bersama rekannya berinisial AR di bekas galian tambang batu granit di kawasan PT Bukit Panglong.

“Saat itu korban terpleset dan terjatuh,  di mana korban sempat menarik tangan temannya dan terlepas. Sehingga korban terjatuh ke dalam galian kurang lebih 30 meter,” ujar AKP Rugianto.

Baca juga: Pelajar SD Ditemukan Tewas Tenggelam di Pelabuhan Rakyat Bintan

Hingga sekarang personel Polsek Bintan Timur, Satpol Airud Polres Bintan bersama BPBD Kabupaten Bintan, Damkar Bintan Timur serta masyarakat setempat masih mencari korban tenggelam. (*)

Ikuti Berita Lainnya di Google News