Tahun Ini Pemko Batam Lanjutkan Pembangunan Jalan

Yumasnur. (Foto: Chairuddin/ulasan).

BATAM – Pemerintah Kota (Pemko) Batam, Kepulauan Riau (Kepri) tahun ini masih melanjutkan sejumlah proyek pembangunan sarana jalan.

Tak hanya membangun, pihak Dinas Bina Marga dan Sumber Daya Air (BMSDA) Kota Batam juga meningkatkan ruas jalan di beberapa titik.

“Ada sejumlah ruas jalan yang kita gesah tahun ini di beberapa titik,” kata Kepala Dinas Bina Marga dan Sumber Daya Air (BMSDA) Kota Batam, Yumasnur, Ahad (5/2).

Ia menjelaskan, pembangunan itu akan berlangsung secara bertahap. Ada sejumlah ruas jalan yang ditargetkan akan selesai pada tahun ini.

Selain itu, ada juga sejumlah ruas jalan yang dikerjakan secara bertahap dari tahun ke tahun.

Menurutnya, pembangunan ruas jalan itu untuk memantapkan infrastruktur di Kota Batam. Sejumlah pembangunan di beberapa tempat pun sudah mulai dikerjakan.

Yumasnur juga mengungkapkan, pembangunan jalan diantaranya simpang frengki menuju Masjid Agung yang akan diperluas menjadi lima lajur kiri dan kanan.

Kemudian, lanjut dia, ada perbaikan jalan dari bundaran Ahmad Yani ke arah Ocarina dan melanjutkan pekerjaan jalan dari Bengkong ke Bengkong seken.

Setelah itu, ada pembangunan jalan dari simpang Masjid Istqomah memuju jembatan Golden Prawn yang akan dibuat dua jalur, serta pelebaran jalan dari simpang kavling lama menuju Makam Pahlawan Batu Aji.

Sementara untuk sejumlah jalan rusak yang ada di Kota Batam, pihaknya mengaku akan mencoba mencari solusi. Pasalnya, anggaran milik Pemko Batam sangat terbatas.

 

Baca juga : Arus Jalan Utama Menuju Bandara Hang Nadim Batam Terendam Banjir Setinggi Paha