Tak Hanya Calon Pemudik, Karyawan Perusahaan Juga Antusias Divaksinasi Booster

Binda Kepri
Karyawan Indomaret saat menunggu giliran untuk divaksin Booster yang diselenggarakan Binda Kepri, Kamis (31/3). (Foto:Istimewa)

BATAM – Bukan hanya calon pemudik saja, namun karyawan dari beberapa perusahaan juga begitu antusias untuk mendapatkan vaksin Booster.

Seperti pelaksanaan vaksinasi Booster oleh Badan Intelijen Negara Daerah Kepulauan Riau (Binda Kepri), yang menggelar vaksinasi serentak di 24 titik lokasi wilayah Kota Batam, Kamis (31/3).

Seperti pada pelaksanaan vaksinasi sebelumnya, kegiatan vaksinasi digelar disejumlah Puskesmas di Kota Batam.

Selain itu juga digelar di Mall Botania 2, Indomaret, PT Simatelex Manufactory Batam dan PT Lancang Kuning Sejahtera Kawasan Industri Tanjung Uncang.

Kabinda Kepri, Brigjen Pol. R. C. Gumay menerangkan meskipun capaian vaksinasi di Batam sudah lebih dari 30 persen, kegiatan vaksinasi akan terus diselenggarakan rutin setiap hari untuk memperkuat kekebalan masyarakat dalam menghadapi pandemi COVID-19, khususnya jelang Ramadan dan Idul Fitri 2022.

“Kami berkolaborasi terus dengan pemerintah daerah, melalui Dinas Kesehatan untuk menggencarkan vaksinasi bagi masyarakat. Khususnya booster, agar dapat mencegah lonjakan kasus COVID-19 pada pelaksanaan mudik Idul Fitri tahun ini,” jelas Brigjen Pol. R. C. Gumay.

Baca juga: Sambut Ramadan, Binda Kepri Mudahkan Masyarakat Peroleh Vaksin Booster

Tentunya, Gumay menegaskan, vaksinasi booster tidak hanya diperuntukkan bagi calon pelaku mudik, tetapi juga seluruh masyarakat berusia di atas 18 tahun, termasuk para karyawan perusahaan atau pabrik.

“Vaksinasi booster juga menyasar karyawan perusahaan, dan pabrik dalam rangka menjaga kesehatan para karyawan agar aman dari penyebaran COVID-19 jelang Ramadhan dan Idul Fitri,” ungkapnya.

Antusiasme karyawan untuk mengikuti vaksinasi juga tinggi diketahui dari antusiasme karyawan, yang rela mengantri sejak pagi untuk ikuti vaksinasi boster.

Koordinator vaksinasi PT Indomaret di Batam, Yogi mengucapkan terima kassih atas kemudahan bagi karyawan PT Indomaret untuk mendapat vaksin booster.

“Terima kasih Pak Presiden, terima kasih Bapak Kepala BIN yang telah membantu kegiatan vaksinasi di perusahaan kami, semoga dengan banyaknya penerima vaksin booster, perekonomian Indonesia menjadi lebih baik lagi,” kata Yogi.

Sesuai dengan data Dinas Kesehatan Kepri, capaian vaksinasi booster di Provinsi Kepri hingga 30 Maret 2022 mencapai 27,95 persen atau 383.800, dari total sasaran 1.373.372 orang masyarakat berusia di atas 18 tahun.

Dari jumlah tersebut, capaian vaksinasi tertinggi di Provinsi Kepri adalah di Batam, yakni telah mencapai 33,90 persen atau 267.663 orang.