Ternyata Kantor Pemenang Tender Proyek Air Mancur di Kijang Bintan Gunakan Alamat Rumah Warga

Seorang warga Bintan Timur sedang menunjukkan logo Pemkab Bintan yang sudah rusak pada instalasi air mancur di kolam Taman Tasek Tuah di Kelurahan Kijang Kota, Bintan. (Foto:Andri DS/Ulasan.co)

TANJUNGPINANG – PT Andhika Multi Karya Abadi selaku kontraktor pemenang tender proyek air mancur untuk Kolam Tasek Tuah di Kijang, Kabupaten Bintan, Kepulauan Riau (Kepri) tidak memiliki kantor resmi.

Setelah ditelusuri Ulasan.co, ternyata PT Andhika Multi Karya Abadi menggunakan alamat rumah warga di wilayah RT001/ RW001, Nomor 33, Gang Putri Ayu 6, Jalan Kuantan, Kelurahan Melayu Kota Piring, Kecamatan Tanjungpinang Timur, Kota Tanjungpinang, Kepri.

Rumah tersebut milik warga yang bernama Asharman. Saat didatangi, Asharman tidak berada di tempat dan hanya ada istrinya.

Saat dikonfirmasi kepada istri Asharman, mengenai keberadaan PT Andhika Multi Karya Abadi, dia menyarankan untuk menanyakan hal itu kepada suaminya.

Diketahui, PT Andhika Multi Karya Abadi merupakan kontraktor pelaksana pembangunan instalasi air mancur yang menelan Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD) Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bintan tahun 2018 sekitar Rp12 miliar.

Pembangunan air mancur berada di Kolam Tasek Tuah, Kelurahan Kijang Kota, Kecamatan Bintan Timur, Kabupaten Bintan kini kondisinya sudah rusak.

Asharman mengakui, jika alamat rumahnya dipinjam untuk mendirikan PT Andhika Multi Karya Abadi. Dari berdirinya hingga saat ini, tidak ada aktivitas perusahaan tersebut di rumahnya.

“Kantornya tidak di rumah saya. Saya tidak masuk dalam kepengurusan itu (PT Andhika Multi Karya Abadi),” tegas Asharman melalui sambungan telepon.

Dia tidak mengetahui terkait proyek pembangunan instalasi air mancur, yang digarap oleh perusahaan tersebut saat ditanya awak media ini.

“Langsung saja hubungi Pak Hayat. Beliau (Hayat) direkturnya. Nanti, saya kirim nomor nya ke hp istri saya,” singkat dia sambil memutuskan sambungan telponnya.

Tidak lama kemudian, awak media ini langsung konfirmasi ke Hayat yang diketahui sebagai Direktur PT Andhika Multi Karya Abadi.

Saat itu juga, tiba-tiba Asharman menyampaikan jika PT Andhika Multi Karya Abadi sudah tidak beralamat RT001/ RW001, Nomor 33, Jalan Kuantan.

“Ya, sudah tidak di sana lagi (RT001/ RW001, Nomor 33, Jalan Kuantan),” tulis Asharman melalui pesan singkat WhatsApp yang diterima Ulasan.co.

Asharman juga mengatakan, dia tidak bisa dijumpai karena alasannya sedang bekerja di Bintan Buyu.

“Saya lagi sibuk, dan ada kerja di Bintan Buyu. Nanti, saya kabarin lagi,” singkat dia langsung memutuskan telepon.