Tim SAR Lanjutkan Pencarian Warga Pulau Mubut yang Jatuh ke Laut

Tim Rescue Kantor SAR Tanjungpinang saat melakukan pencarian korban. (Foto: Dok Tim SAR)

Tanjungpinang – Tim SAR Gabungan melanjutkan pencarian Bujang (40), warga Pulau Mubut, Batam, Kepulauan Riau yang dilaporkan jatuh ke laut dari speed boat di Perairan Terumbu Raya saat menuju ke Tanjungpinang, Selasa (31/08).

Plh Kepala Basarnas Tanjungpinang Miswadi mengatakan, Tim Rescue Kantor Pencarian dan Pertolongan Tanjungpinang bersama Tim SAR Gabungan melaksanakan pencarian hari kedua dengan total luas area pencarian lenih kurang 10 NM (nautical mile).

“Luas pencarian itu dibagi dua area,” kata Miswadi di Tanjungpinang, Rabu (01/09).

Area pencarian itu yaitu wilayah satu Tim Rescue Kantor Pencarian dan Pertolongan Tanjungpinang bersama Polair melaksanakan pencarian dengan menyisir sekitar lokasi kejadian kecelakaan selanjutnya ke arah utara menggunakan unsur-unsur yang dimiliki potensi masing-masing.

Kemudian wilayah kedua Tim SAR Gabungan melaksanakan pencarian dengan penyisiran bibir pantai menggunakan kapal kayu/pompong serta jalur tepian bibir pantai.

Dalam pencarian korban unsur-unsur yang terlibat yaitu Kantor SAR Tanjungpinang, Polri/Polres Tanjungpinang, Polair, TNI AL dan masyarakat setempat.

Alat utama dan peralatan SAR yaitu RIB Tanjungpinang, SB Polair, Palkom, Palmedis/Evakuasi dan Pakaian COVID-19. (*)

Pewarta: Adi
Redaktur: Muhammad Bunga Ashab

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *