Tol Laut Jangkau Logistik Suku Terisolir di Papua

Tol laut berhasil menjangkau suku terisolir di pedalaman Papua
Sejumlah buruh pelabuhan mengangkut bahan pangan ke kapal perintis di Pelabuhan Yos Sudarso, Kota Ambon, Maluku, Kamis (2/9/2021). Kementerian Perhubungan mengizinkan tujuh kapal perintis yang sejak Agustus 2021 berhenti beroperasi karena Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM), untuk kembali melayani penumpang dan distribusi barang untuk layanan Tol Laut di wilayah perairan Maluku. (Foto: Antara)

Jakarta – Tol laut berhasil menjadi penghubung untuk jangkau logistik ke suku terisolir di pedalaman Papua. Lewat Kementerian Perhubungan melalui Direktorat Jenderal Perhubungan Laut, bahan makanan serta kegiatan pelayanan pengobatan untuk Suku Elseng dan masyarakat Kampung Bangai di Distrik Gresi Selatan, Genyem, Kabupaten Jayapura, Papua, dapat didistribusikan melalui tol laut.

Kepala KSOP Kelas II Jayapura, Taher Laitupa mengatakan Program Strategis Nasional Tol Laut dapat terus menyentuh sampai ke setiap wilayah Papua.

“Hal ini diharapkan menjadi momentum bagi seluruh komponen bangsa khususnya stakeholders maritim di Provinsi Papua untuk terus bersinergi dan meningkatkan penggunaan tol laut yang semakin hari semakin meningkat dengan berlanjut pada multimoda transportasi,” kata Taher Laitupa dalam keterangannya yang dipantau di Jakarta, Senin (20/09).

Taher menjelaskan, dalam rangka memperingati Hari Perhubungan Nasional, KSOP Kelas II Jayapura bersama Komunitas Medis Papua Tanpa Batas serta Forum Senior dan Milenial Papua (FORSEMI) bekerja sama dengan Klasis Kemtuk Gresi telah menjangkau Suku Elseng, yakni suku di Tanah Tabi yang masih terisolir, primiti,f dan nomaden.

Ia mengatakan, melalui program tol laut tersebut menjadi bukti nyata upaya kehadiran pemerintah untuk masyarakat di pedalaman yang masih terisolir. Tidak hanya layanan kesehatan dan distribusi logistik namun juga pelayanan kesehatan untuk hewan ternak, bantuan penjajakan, hingga bantuan pembangunan sekolah untuk Suku Elseng.

Baca Juga : Tol Laut Kunci Sukses Distribusi Beras di Papua

Sementara itu, Kasie Lalu Lintas Angkutan Laut dan Usaha Kepelabuhanan KSOP Kelas II Jayapura, Willem Thobias Fofid menyampaikan pada 2021 penggunaan tol laut dengan konektivitas logistik terus meningkat.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *