Vaksinasi Booster Dosis 2 Dimulai di Karimun, Lokasinya di Puskesmas Terdekat

Kepala Dinkes Kabupaten Karimun Rachmadi
Kepala Dinkes Kabupaten Karimun Rachmadi. (Foto: Elhadif Putra)

KARIMUN – Masyarakat yang ingin mendapatkan vaksinasi booster kedua Covid-19 sudah dimulai di Kabupaten Karimun, Kepulauan Riau.

Vaksinasi booster kedua ini mulai dilaksanakan di puskesmas-puskesmas sejak Rabu (25/01).

Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Karimun mendapatkan 200 vial atau untuk 2.400 dosis vaksin booster dosis kedua dengan jenis pfizer.

Kepala Dinkes Kabupaten Karimun Rachmadi mengatakan, kategori masyarakat umum atau berusia 18 tahun ke atas sudah bisa datang ke puskesmas terdekat. Vaksin Covid-19 booster kedua untuk masyarakat umum usia 18 tahun ke atas ini dapat diperoleh secara gratis.

“Vaksin dosis dua sudah bisa didapatkan. Bisa langsung datang ke Puskesmas di masing-masing kecamatan,” kata Rachmadi, Jumat (27/01).

Rachmadi menyebutkan pelaksanaan vaksinasi tersebut sesuai dengan Surat Edaran Kemenkes Nomor HK.02.02/C/380/2023 tentang vaksinasi Covid-19 dosis booster kedua bagi kelompok masyarakat umum yang dikeluarkan Jumat (20/01).

Diharapkan Rachmadi, vaksinasi booster dosis kedua bisa semakin memperkuat imunitas masyarakat terhadap virus Covid-19.

Menurutnya, hal itu terbukti dengan turunnya aangka penyebaran Covid-19 di Kabupaten Karimun, setelah angka pencapaian vaksinasi tinggi.

“Tujuan vaksinasi dosis kedua ini untuk menciptakan imunitas yang merata di masyarakat,” ungkap Rachmadi.

Baca juga: Bawa Sabu 7,3 Kg dari Malaysia, Pria Ini Ditangkap Polres Karimun di Hotel

Hanya saja untuk di Kabupaten Karimun, pencapaian vaksinasi Covid-19 kategori lansia masih rendah.

“Jangkauan lansia ini memang sulit, berbeda dengan masyarakat umum,” ujar Rachmadi. (*)