Tanjungpinang, Ulasan.Co – Akhir-akhir ini warga masyarakat Kepulauan Riau dirisaukan dengan keamanan KM.Bukit Raya yang dinilai jauh dari kata aman.
KM.Bukit Raya yang melayani masyarakat Kepri mulai dari lautan Tanjungpinang, Anambas dan Natuna itu kini mendapat sorotan yang dalam dari masyarakat.
Pasalnya kapal yang beroperasi dilautan Kepri itu memiliki penjaga keamanan yang cukup untuk kapal tersebut. Namun hal itu ternyata tidaklah terjadi dengan seyogyanya. Kenyataannya banyak masyarakat yang menggunakan jasa tersebut mengeluh
“kapal bukit raya sekarang gak seaman dulu mas” tutur salah seorang penumpang.
Bahkan penumpang berani buka-bukaan bagaimana security kapal ketika ada laporan barang hilang,
“barang kami udah banyak hilang, bukan cuma satu yang hilang, tapi banyak. Kami kira bisa ditindak lanjuti sama petugas kapal, ternyata tidak, bahkan hanya disuruh bersabar” lanjutnya.
Penumpang juga mengatakan keamanan dikapal sangat minim, tidak ada cctv, dan security tidak berpatroli dengan seyogyanya.
“mereka jarang sekali keliling mengecek, dan menjaga keamanan, bahkan ketika kami tanya ada cctv atau tidak, tidak ada jawabnya.”
Seharusnya dengan kapasitas penumpang yang mencapai ratusan bahkan ribuan penumpang, kapal motor bukit raya memiliki keamanan dan pelayanan yang baik. Apalagi diketahui bahwa kapal tersebut sama sekali tak pernah sepi penumoang.
Penumpang juga mengatakan, bahwasanya barang yang hilang sangat beragam, mulai dari emas, laptop, handphone, dan juga uang.
“banyak mas yang hilang, kemaren sebelah saya kehilangan laptop di dalam tas, padahal hanya ditinggal sebentar.” tuturnya
Dengan adanya berita ini, penumpang khususnya dari Kepri berharap pihak Pelni memperbaiki pelayanan serta melakukan pemeriksaan petugas yang tidak sesuai tupoksi.