Wisata Remang Para Pemburu Kesenangan

Karimun City Hotel, Tanjungbalai Karimun, Kepri. (Foto:Febryan Sanada/Ulasa.co)

KARIMUN – Wisatawan punya beragam alasan mengunjungi sebuah kawasan. Ada yang ingin menikmati susana kota, objek wisata, menghadiri acara, atau sekadar bersenang-senang.

Di Kabupaten Karimun misalnya, banyak wisatawan yang hanya ingin menghabiskan waktu menikmati suasana kota dan bersenang-senang di sana. Umumnya, mereka adalah tamu-tamu yang datang dari luar kota untuk berbagai keperluan.

“Kebanyakan dari luar daerah. Mereka mau enjoy,” kata Raja, seorang sopir taksi yang biasa mengantar tamu ke sejumlah hotel di Karimun, Sabtu (20/8).

Raja mengatakan, banyak dari tamu tersebut memintanya mencarikan “teman”. Teman yang dimaksud, tentu teman yang menyenangkan dan menghibur. “Biasanya minta wanita malam,” kata lelaki paruh baya itu.

Dia mengaku mengenal cukup banyak wanita yang bekerja di dunia hiburan malam, baik yang berasal dari Karimun, maupun luar kota. “Biasanya mereka buka kamar hotel sampai beberapa minggu,” ungkapnya.

Baca juga: Car Free Day, Warga Karimun Padati Coastal Area untuk Berolahraga

Hal senada diungkapkan salah satu karyawan hotel di Karimun. Menurutnya, cukup banyak tamu hotel dengan karakteristik “wisatawan”, menginap sambil membawa pasangan. “Biasanya orang dari luar kota. Tujuannya apa, itu privasi mereka,” ujarnya.

Tak hanya di Karimun. Wisatawan pemburu kesenangan di dunia malam juga banyak ditemukan di kota lain. Kepala Bidang Destinasi Pariwisata Karimun, Benny Yudhistira membenarkan hal tersebut. Ia mengatakan wisatawan yang berkunjung ke Karimun memang kebanyakan datang untuk mencari hiburan, termasuk dunia malam.

“Sekarang kami sedang mencarikan solusi yang tepat, agar Karimun juga dikunjungi wisatawan yang memang ingin berlibur menikmati suasana dan objek wisatanya,” kata Benny.