710 Santri dan Santriwati Bintan Timur Diwisuda

Wisuda santri di Bintan
Asisten Administrasi Umum Sekretaris Daerah Kabupaten Bintan, dr Gama AF Isnaeni (kiri) memindahkan tali toga dari kiri ke kanan tanda wisuda santri dan santriwati TPQ se-Kecamatan Bintan Timur. (Foto: Andri Dwi Sasmito)

BINTAN – Lebih kurang 710 santri dan santriwati menjalani prosesi wisuda dari Taman Pendidikan Al-Quran (TPQ) se-Kecamatan Bintan Timur di Relief Antam Kijang, Kabupaten Bintan, Kepulauan Riau, Ahad 4 Ahad 2025.

Pemindahan tali toga oleh Asisten Administrasi Umum Sekretariat Daerah Kabupaten Bintan, dr Gama AF Isnaeni jadi penanda utama pada prosesi itu.

dr. Gama AF Isnaeni menyebutkan, wisuda santri dan santriwati tidak hanya kegiatan seremoni saja. Namun, juga menjadi sarana pendidikan agama melalui ilmu Al-Quran sebagai dasar pegangan dan landasan hidup. Dengan demikian para santri dan santriwati menjadi generasi yang beriman dalam menjalani kehidupan.

“Karena pentingnya pendidikan agama untuk masa depan anak-anak kita,” kata dr. Gama.

Baca Juga: Polisi Ungkap Kronologi Truk Tabrak Tiga Pemotor di Tiban Batam: 1 Tewas, 3 Luka Berat

Menurutnya, pemahaman dan pendalaman pendidikan agama melalui ilmu Al-Quran menjadi kebanggaan pada santri dan santriwati serta orang tua dan lingkungan.

Ia berharap, santri dan santriwati Bintan itu menjadi anak yang mencintai agama dan Al-Quran sebagaimana tujuan prosesi wisuda.

“Tentu akan berdampak positif dalam pembangunan kedepan terutama menjadi generasi penerus kita semua,” tuturnya.

Tonton Juga: PELABUHAN SRI BINTAN PURA DIDUGA JADI JALUR BARANG ILEGAL | U-NEWS REPORTASE