Wisuda Sarjana XXII STISIPOL Raja Haji Tanjungpinang

Mahasiswi STISIPOL Raja Haji saling membantu memasang toga saat gladi.

Sekolah Tinggi Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (Stisipol) Raja Haji Tanjungpinang menggelar Sidang Senat Terbuka Wisuda Sarjana ke-XXII di Mega Ballroom Hotel CK Tanjungpinang, , Sabtu (17/12).

Total 176 mahasiswa diwisuda dan sah menyandang gelar sarjana. Dari jumlah total jumlah itu, terdiri dari 72 wisudawan/ti Prodi Administrasi Publik, 63 wisudawan/ti Prodi Ilmu Pemerintahan serta 41 wisudawan/ti Prodi Sosiologi.

Ketua Stisipol Raja Haji, Dr. Endri Sanopaka, S.Sos., MPM.,ph.D dalam sambutannya harapkan, lulusan Stisipol Raja Haji harus menjadi lulusan yang mampu menyalurkan ilmu dan mengabdikan untuk masyarakat.

Selain itu, Endri juga mengingatkan, agar wisudawan dan wisudawati senantiasa menjaga nama baik Stisipol Raja Haji di tengah masyarakat.

Ia menambahkan, sarjana bukan dinilai dari gelar yang hanya disandang. Namun, sejatinya akan dinilai oleh masyarakat dari pola berfikir dan bagaimana cara dalam bertindak.

Endri juga mengimbau, kepada wisudawan/ti harus sebanyak mungkin untuk menimba pengalaman dan mengamalkan ilmu yang diperoleh sewaktu dibangku kuliah.

“Berikan yang terbaik yang saudara miliki untuk masyarakat. Keberhasilan kalian ditengah masyarakat, adalah kesarjanaan yang sejati,” ungkap Endri.

 

Berikut foto-foto kegiatan wisuda sarjana ke-XXII STISIPOL Raja Haji Tanjungpinang:

 

Rombongan senat saat memasuki ruang Sidang Senat Wisuda Sarjana ke-XXII STISIPOL Raja Haji Tanjungpinang tahun 2022.

 

Ketua Senat, Zamzami A. Karim M.A bersama Ketua STISIPOL Raja Haji Dr. Endri Sanopaka S.Sos., MPM saat memasuki Ruang Sidang.

 

Ketua dan anggota Senat saat menyanyikan lagu Indonesia Raya sebelum memulai sidang.

 

Wisudawan dan wisudawati Prodi Administrasi Publik saat menyanyikan lagu Indonesia Raya.

 

Wisudawati saat menyanyikan lagu Mars STISIPOL Raja Haji.

 

Pembacaan Janji Alumni yang dibacakan oleh Dicky Novalino, S.IP yang merupakan Anggota DPRD Kota Tanjungpinang.

 

Ketua STISIPOL Raja Haji Tanjungpinang Dr. Endri Sanopaka S.Sos., MPM.,ph.D saat melaksanakan prosesi pemindahan Tali Toga kepada wisudawati.

 

Tepuk tangan meriah para wisudawan dan wisudawati saat berlangsungnya prosesi pemindahan tali toga.

 

Tessa Aprilia S.AP, lulusan terbaik 2 tingkat Prodi Administrasi Publik.

 

Fatermawani, wisudawati peraih lulusan terbaik 1 tingkat Prodi Administrasi Publik.

 

Novalia Ayu Lestari S.Sos, lulusan terbaik tingkat Prodi Sosiologi.

 

Nursalasati Putri Yuliani S.IP, lulusan terbaik 1 Prodi Ilmu Pemerintahan yang sekaligus lulusan terbaik tingkat Institusi.

 

Fatermawani S.AP, foto bersama rekan-rekan wisudawan setelah menerima predikat lulusan terbaik tingkat Prodi Administrasi Publik.

 

Wisudawan Prodi Sosiologi, Yuherdi S.Sos., usai melewati prosesi memindahkan Tali Toga dan mendapatkan ijazah.

 

Wisudawati Prodi Ilmu Pemerintahan usai melewati prosesi pemindahan tali toga dan menerima ijazah.

 

Kebahagian wisudawan dan wisudawati saat melemparkan toga usai Sidang Sarjana STISIPOL Raja Haji ke-XXII di Hotel CK Tanjungpinang selesai dilaksanakan dan resmi menyandang gelar sarjana.

 

Tamu undangan yang hadir saat kegiatan Sidang Senat Terbuka Wisuda Sarjana STISIPOL Raja Haji 2022.

 

Ketua dan anggota senat STISIPOL Raja Haji meninggalkan ruang sidang.

 

Ketua dan anggota senat beserta Civitas Akademika STISIPOL Raja Haji Tanjungpinang foto bersama wisudawan dan wisudawati.
Ketua dan anggota senat foto bersama wisudawan dan wisudawati usai Sidang Terbuka Wisuda Sarjana STISIPOL Raja Haji ke-XXII selesai.

 

Ketua dan anggota senat foto bersama setelah selesai melaksanakan sidang.

 

Mahasiswa dan mahasiswi STISIPOL Raja Haji saat mengikuti kegiatan gladi bersih wisuda ke-XXII di Hotel CK Tanjungpinang.

 

Mahasiswi Prodi Administrasi Publik STISIPOL Raja Haji saat persiapan pasang atribut wisuda.

 

Mahasiswi STISIPOL Raja Haji saling membantu memasang toga saat gladi.

 

Calon wisudawati STISIPOL Raja Haji tampak sedang mencoba mengenakan toga ketika mengikuti gladi bersih di Hotel CK Tanjungpinang.