IndexU-TV

China Masters 2024: Indonesia Nol Gelar, Jojo dan Sabar/Reza Runner-up

Pebulutangkis tunggal putra kebanggaan Indonesia Jonatan Christie berdiri di podium runner-up dan wakil Denmark, Anders Antonsen berdiri di podium juara China Masters 2024, Ahad (24/11/2024). (Foto:Dok/PBSI)

SHENZEN – Rangkaian turnamen bulutangkis BWF World Tour Super China Masters 2024 selesai digelar. Namun lagi-lagi Indonesia tanpa gelar, setelah dua wakil yang berlaga di final belum berhasil memboyong gelat juara.

Alhasil, tunggal putra andalan Merah Putih yakni Jonatan Christie harus puas di podium runner-up. Begitu juga dengan pasangan ganda putra non Pelatnas PBSI, Sabar Karyaman Gutama/Moh Reza Pahlevi Isfahani tanpa kemenangan dan berstatus runner-up.

Jonatan Christie harus puas menjadi runner-up China Masters 2024. Jonatan dikalahkan wakil tunggal putra Denmark, Anders Antonsen dua gim langsung di laga final di Shenzhen Gymnasium, Shenzhen, Ahad 24 November 2024 sore WIB, Jonatan kalah dengan skor 15-21, 13-21.

Sementara Sabar Karyaman Gutama/Moh Reza Pahlevi Isfahani kalah di final China Masters 2024. Mereka harus puas jadi runner-up usai dikalahkan wakil Korea Selatan (Korsel) Jin Yong/Seo Seung Jae.

Wakil ganda putra Indonesia non Pelatnas PBSI, Sabar Karyaman Gutama/Moh Reza Pahlevi Isfahani berdiri di podium runner-up China Masters 2024, Ahad (24/11/2024). (Foto:Dok/PBSI)

Sabar/Reza harus mengakui keunggulan ganda putra Korsel yakni Jin/Seo di laga final dengan skor 16-21, 16-21.

Selain itu, tuan rumah berhasil meraih dua gelar juara di turnamen kandang BWF Super 750 China Masters 2024. Kedua gelar itu dari ganda campuran Feng Yan Zhe/Huang Dong Ping dan pasangan ganda putri, Liu Sheng Shu/Tan Ning.

Kemudian Korsel membawa pulang dua gelar juara, lewat tunggal putri An Se-Young dan pasangan ganda putra Jin Yong/Seo Seung Jae usai mengalahkan Sabar Karyaman Gutama/Moh Reza Pahlevi Isfahani di final.

Sedangkan, di sektor tunggal putra, gelar juara menjadi milik Anders Antonsen dari Denmark. Antonsen meraih juara tunggal putra usai mengalahkan wakil andalan Merah Putih, Jonatan Christie.

Exit mobile version