Disperindag Kepri: Stok Beras Aman hingga 6 Bulan ke Depan

Aries Fariandi
Kepala Disperindag Kepri, Aries Fariandi. (Foto: Ardiansyah)

TANJUNGPINANG – Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kepulauan Riau (Disperindag Kepri) memastikan stok beras aman hingga enam bulan ke depan.

Kepala Disperindag Kepri, Aries Fariandi menyampaikan, stok beras aman setelah dikoordinasikan dengan pihak Bulog. Menurutnya, ketersediaan stok beras itu aman berdasarkan data dari Bulog Tanjungpinang, Bulog Batam dan Bulog Natuna.

“Insyaallah dari hasil rapat dan konsolidasi kita beras aman hingga enam bulan ke depan. Apalagi menjelang Ramadan dan Idul Fitri nanti,” kata Ariesdi Aula Wan Seri Beni, Kantor Gubernur Kepri, Pulau Dompak, Kota Tanjungpinang, Senin 19 Februari 2024.

Kendati demikian, ia mengaku ada kenaikan harga beras kualitas premium di pasaran. Namun, kenaikannya tidak signifikan untuk beberapa merek.

“Beras premium ada kenaikan harga sedikit, naikn Rp500 hingga Rp1.000. Untuk medium, terus beras SPHP dari Bulog harga tak naik,” ujarnya.

Baca juga: Bulog Batam Kembali Salurkan Beras Bansos 10 Kilogram

Menurutnya, kenaikan harga beras premium masih dikarenakan pengaruh El Nino. Namun, kenaikan harga di Kepri tidak separah di Pulau Jawa.

“Kalau di Jawa naik sampai Rp 20.000. Tapi naiknya fluktuatif,” pungkasnya. (*)

Ikuti Berita Ulasan.co di Google News