Gas Elpiji 3 Kg Langka di Karimun, Warga Minta Pemerintah Berikan Solusi

Gas Elpiji Langka di Karimun
Seorang pekerja menurunkan gas dari atas lori ke pangkalan. (Foto: Elhadif Putra)

KARIMUN – Gas elpiji 3 kilogram (Kg) kembali langka di wilayah Kabupaten Karimun, Provinsi Kepulauan Riau (Kepri).

Pasalnya, hingga kini masyarakat Karimun masih kesulitan mencari gas melon tersebut. Bahkan banyak yang berkeliling pulau Karimun besar dengan mengendarai sepeda motor dan membawa tabung gas elpiji kosong.

Begitu ada pangkalan yang kedatangan stok gas dari agen, warga langsung menyerbu. Sebentar saja, ketersediaan gas langsung habis. Kondisi ini terjadi hampir di setiap pangkalan.

Seperti pantauan ulasan.co di sebuah pangkalan gas Desa Pangke, Kecamatan Meral Barat, Kamis 18 April 2024. Warga langsung berbondong-bondong datang begitu truk lori pengangkut gas tiba di pangkalan.

Menurut seorang warga, Putra, dirinya telah berkeliling hingga ke Kelurahan Meral Kota, namun tidak menemukan adanya pangkalan yang menjual gas.

Putra akhirnya mendapatkan gas di Desa Pangke karena melihat truk pengangkut gas melintas dan mengikutinya. “Saya nampak lori ini tadi, saya ikuti lah daripada tidak masak,” katanya.

Dengan kondisi tersebut, Putra meminta agar pemerintah dapat segera mengatasi masalah kelangkaan gas elpiji.

“Kami minta kepada pemerintah beri solusi agar tidak sulit dapatkan gas. Ini sangat menyulitkan dan memberatkan,” ujarnya.

Baca juga: Pemkab Karimun Wacanakan Beli Gas Elpiji  3 Kg Pakai Aplikasi

Sementara pekerja yang mengangkut gas ke pangkalan mengaku tidak mengetahui penyebab kelangkaan gas elpiji.

Menurut petugas yang tidak mau disebutkan namanya itu, jumlah gas yang diantar tidak berbeda dengan sebelum-sebelumnya.

“Jumlahnya tidak berubah, tetap sama. Tapi gak tau juga kenapa susah,” ujarnya.

Namun, ia menyangka ada kemungkinan masyarakat atau pengusaha rumah makan yang membeli gas dalam jumlah banyak. “Mungkin orang rumah makan beli sekali banyak,” ucapnya. (*)

Ikuti Berita Ulasan.co di Google News