Google Doodle Hari Ini Rayakan Kemerdekaan Republik Indonesia

Google Doodle
Tangkapan layar Google Doodle hari ini.

TANJUNGPINANG – Google turut merayakan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-78 Kemerdekaan Republik Indonesia (RI) lewat Doodle yang jatuh pada Kamis (17/08).

Hari Kemerdekaan RI merupakan hari libur nasional di Indonesia untuk memperingati detik-detik proklamasi Kemerdekaan Indonesia pada 17 Agustus 1945.

Setiap tahunnya warga Indonesia memperingati hari kemerdekaanya dengan melakukan upacara bendera. Setelah itu biasa  warga Indonesia akan menggelar berbagai permainan rakyat.

Dikutip dari CNBC Indonesia, saat membuka laman pencarian, baik dari mobile maupun desktop, tampak doodle khusus bertema Hari Kemerdekaan.

Baca juga: Atraksi Pelajar Rayakan HUT ke-78 RI di Perbatasan Indonesia-Singapura

Baca juga: Pawai Obor Sambut HUT ke-78 RI Malam Ini di Coastal Area Karimun

Google Doodle kali ini merupakan karya dari seniman Jawa Barat, Diela Maharani. Dalam laman Google, dijelaskan bahwa tema doodle tahun ini mencerminkan pentingnya kolaborasi.

Saat doodle dipencet, Google langsung menampilkan ringkasan ‘Hari Kemerdekaan Republik Indonesia’. Tahun ini pemerintah membuat tagline kemerdekaan tetap ‘Terus Melaju untuk Indonesia Maju’. (*)

Ikuti Berita Lainnya di Google News