Gubernur Ansar Ajak Masyarakat Kepri Sukseskan STQH X di Kabupaten Karimun

Gubernur Kepri, Ansar Ahmad.

BINTAN – Gubernur Kepulauan Riau (Kepri), Ansar Ahmad mengajak masyarakat turut memeriahkan Seleksi Tilawatil Quran Hadits (STQH) X tingkat Provinsi Kepri yang terpusat di Karimun pada 8-14 Mei 2023.

“Sekarang ini sudah mulai para peserta di seluruh kabupaten/kota menuju ke Karimun, bersama delegasi-delegasi, kemenag-kemenag. Mari kita sukseskan,” jelasnya, Senin (8/5).

Ansar juga menerima laporan, bahwa seluruh hotel dan penginapan di Karimun sudah terisi penuh. Ia berharap, adanya STQH ini semoga aktivitas ekonomi Usaha Mikro, Kecil Menengah (UMKM) tumbuh drastis.

“Saya dapat kabar semua penginapan penuh, sampai kita pun sulit dapatkan hotel,” ujar Ansar.

Sebelumnya, dari pantauan ulasan.co, sejumlah persiapan terus dilakukan pada pembukaan STQH X nanti. Pemkab Karimun merekrut ratusan pelajar sebagai penari dan seniman dari berbagai sanggar, untuk menyukseskan acara pembukaan 9 Mei besok.

Rencananya, pelajar asal Karimun akan menampilkan tarian kolosal Kalam Ilahi. Sementara, di acara penutupan akan menampilkan tarian Kenduri Kampong.

Rangkaian acara pembukaan akan diawali dengan pawai taaruf para khafilah, pembukaan bazar dan ditutup dengan penampilan seni pada malamnya.

Baca juga: Pemkab Bintan Kirimkan 15 Wakilnya ke STQH-X Provinsi Kepri