BATAM – Harga komoditas cabai di pasar tradisional di Kota Batam, Kepulauan Riau (Kepri) kembali mengalami penurunan memasuki pekan keempat bulan November 2024.
Salah satu pedagang bahan pokok di pasar Mustafa, Batam Center, Ida mengatakan, harga cabai nano atau cabai rawit merah saat ini dijual Rp46.000 per kilogram.
“Turun Rp9.000 dari sebelumnya saya jual Rp55.000 per kilogram. Kalau normal itu harganya berkisar Rp57.000-Rp60.000 per kilogram,” ujarnya, Ahad 24 November 2024.
Ida menyebutkan, penurunan harga juga terjadi pada cabai rawit hijau, yakni dari sebelumnya Rp40.000 per kilogram menjadi Rp36.000 per kilogram. Begitu juga dengan cabai merah dan cabai hijau yang dijual masing-masing Rp40.000 dan Rp36.000 per kilogram.
“Cabai sekarang memang turun drastis karena pasokan dari daerah penghasil dan stok di pasaran juga melimpah,” ucapnya.
Ida mengungkapkan, turunnya harga komoditas cabai tersebut dibarengi dengan meningkatnya permintaan dari pembeli, terutama untuk kebutuhan bumbu dapur.
“Alhamdulillah ada peningkatan pembeli. Mereka yang biasa beli cabai hanya setengah kilogram sekarang bisa sampai 1 kilogram lebih,” sebutnya.
Baca juga: Harga Cabai di Karimun Turun Karena Stok Melimpah
Ida menambahkan, harga komoditas lainnya relatif stabil, seperti bawang putih Rp36.000 bawang merah Jawa Rp48.000 per kilogram, bawang birma Rp30.000 per kilogram, tomat Rp25.000 per kilogram.
Kemudian wortel Rp20.000 per kilogram, timun Rp12.000 per kilogram, bayam Rp3.000 per ikat, kangkung Rp2.000 per ikat, daging ayam Rp39.000 per kilogram dan gula Rp17.000 per kilogram. (*)
Ikuti Berita Ulasan.co di Google News