Ini 4 Tim Akan Tampil di Final Debat Demokratis III 2023 Ulasan Network – UMRAH

Ulasan Networ Gelar Lomba Debat Demokratis
Flyer lomba debat demokratis Ulasan Network-UMRAH. (Foto: Dok Ulasan)

TANJUNGPINANG – Empat tim hasil seleksi panitia akan bertanding dalam final Debat Demokratis III Tahun 2023 tingkat perguruan tinggi di Provinsi Kepulauan Riau (Kepri) pada Selasa (31/10) mendatang.

Kegiatan debat ini dihelat Ulasan Network dan Universitas Maritim Raja Ali Haji (UMRAH) dalam rangka perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-3 Ulasan Network.

“Keempat tim yang akan bertanding di final yakni Tim dari UMRAH, Tim dari UIB, Tim dari Pute ra Batam dan Tim dari STAIN Abdurahman,” kata Ketua Prodi Ilmu Hukum UMRAH, Irman, yang juga ketua panitia penyelenggara debat, Jumat (27/10).

Pelaksanaan debat final nanti digelar di kampus UMRAH secara langsung atau luar jaringan.

Untuk juara dalam lomba debat ini akan mendapatkan uang pembinaan, piala, dan sertifikat. Begitu juga untuk kategori pembicara terbaik atau best speaker.

Baca juga: Ulasan Network-UMRAH Kembali Gelar Debat Demokratis Tingkat Perguruan Tinggi se-Kepri

Baca juga: Ulasan Network Gelar Family Gathering untuk Persolid Tim

Sebelumnya diberitakan, lomba ini merupakan kolaborasi antara Ulasan Network bersama Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Pemerintahan (FISIP) UMRAH, serta didukung Bawaslu dan KPU Kepri.

“Tema tahun ini ialah ‘Menyongsong Pemilihan Umum Tahun 2024 yang Demokratis di lingkungan Kampus’,” kata Ketua Prodi Ilmu Hukum UMRAH, Irman, sekaligus panitia pelaksana kegiatan, Senin (09/10).

Ia menuturkan, lomba itu akan berlangsung dengan berbagai rangkaian yakni publikasi pada 9 Oktober, pendaftaran dan pengunggahan video pada 10-22 Oktober, dan penilaian presentasi pada 23-24 Oktober. (*)

Ikuti Berita Ulasan.co di Google News