IndexU-TV

Jadi Inspirasi Sukses, Muhammad Rudi Disambut Antusias Anak Muda Tanjungpinang

Muhammad Rudi bersama didampingi Walikota Tanjungpinang Rahma hadir ditengah-tengah penonton Konser Musik di Area Melayu Square Tanjungpinang, Sabtu (28/1) malam. (Foto: Istimewa/ Ulasan.co).

TANJUNGPINANG – Antusiasme masyarakat Kota Tanjungpinang, khususnya anak-anak muda, tampak menggebu saat menyambut kedatangan Muhammad Rudi pada Konser Musik Seorang Senyawa Fest 2023 di Area Melayu Square Tanjungpinang, Sabtu (28/1) malam.

Kehadiran Wali Kota Batam sekaligus Kepala Badan Pengusahaan Batam tersebut, sekaligus memotivasi kaum milenial yang malam itu menikmati konser musik yang diselenggarakan Pemko Tanjungpinang berkolaborasi dengan Dekranasda, Ika Smansa tersebut.

“Saya senang hadir tengah-tengah adik-adik sekalian, saya berpesan agar terus belajar, sehingga nantinya dapat membangun Kota Tanjungpinang yang kita cintai ini,” terang Rudi.

Ketua Umum IKA Smansa Tanjungpinang ini sengaja dihadirkan, Pemko Tanjungpinang, untuk melihat dan menyaksikan langsung gelaran konser musik hingga beragam bazar IKM, Fashion Show, hingga soft launching Melayu Square pada malam itu.

Sebagai orang yang dilahirkan dan dibesarkan di Kota Tanjungpinang, Rudi tentunya ingin terus melihat kota kelahirannya ini maju.

Tidak lupa, suami Wakil Gubernur Kepri Marlin Agustina tersebut, mengajak kawula muda untuk bersatu dan berbuat untuk membangun Kota Tanjungpinang lebih baik ke depannya.

“Mudah-mudahan pembangunan Kota Batam saat ini, mampu juga memberi magnet positif terhadap ekonomi Tanjungpinang dan Kepri ke depannya,” pesannya.

Rudi pun menyempatkan rencana 2023 yang menjadi priortas kerjanya membangun Kota Batam tersebut. Pemko Batam kini tengah membangun terminal II Bandara Internasional Hang Nadim Batam. “Nantinya akan menjadi salah satu bandara yang akan membuka rute banyak penerbangan ke luar negeri,” terangnya.

Selain itu, Batam saat ini juga sudah merencanakan untuk pembangunan transportasi massal LRT. Dengan demikian diharapkan dapat terus mendongkrak pertembuhan ekonomi Kota Batam.

“Mari juga terus berdoa agar ekonomi Provinsi Kepri terus maju, sehingga sewaktu-waktu pembangunan Tanjungpinang bisa seperti Batam,” katanya.

Diakhir pertemuannya dengan ribuan kawula muda yang menikmati konser musik malam itu, Rudi yang juga didampingi Walikota Rahma, tampak mengunjungi berbagai gerai bazar IKM yang diisi dengan berbagai produk mulai produk makanan, minuman, kemasan dan kerajinan. Tidak hanya itu dirinya pun turut membeli produk-produk IKM tersebut.

Exit mobile version