YOGYAKARTA – Jupiter Aerobatic Team (JAT) TNI Angkatan Udara bakal memeriahkan event internasional F1 Power Boat di Danau Toba 2023, Sumatera Utara, Jumat 24-26 Februari.
Nantinya, JAT akan bermanuver di atas Danau Toba dengan pesawat andalan mereka KT-1 Wong Bee. Para member JAT juga telah melakukan persiapan dengan memperagakan berbagai macam manuver.
Kesiapan member JAT juga ditinjau oleh Komandan Pembinaan Doktrin, Pendidikan dan Latihan Tentara Nasional Indonesia Angkatan Udara (Kodiklatau), Marsdya TNI Ir. Tedi Rizalihadi S., M.M.
Dankodiklatau, Marsdya TNI Ir. Tedi Rizalihadi melaksanakan kunjungan kerja ke Lanud Adisutjipto,Yogyakarta, Selasa (21/2). Ia beserta rombongan disambut oleh Komandan Lanud Adisutjipto, Marsma TNI Dedy Susanto, S.E.
Kedatangan Dankodiklatau beserta rombongan, dalam rangka meninjau kesiapan JAT dalam rangka memeriahkan F1 Power Boat di Danau Toba besok, Jumat (24/2).
Saat meninjau latihan, Marsdya TNI Ir. Tedi Rizalihadi turut memberikan semangat serta keyakinan kepada segenap member JAT untuk menampilkan penampilan yang terbaik dalam memeriahkan event tersebut.
Baca juga: KSAU Terima Pesawat C-130J-30 Super Hercules dari Lockheed Martin AS
Ia berharap, agar member JAT menyiapkan segala sesuatunya dengan matang. Sehingga, penampilan JAT nantinya dapat berjalan dengan aman dan lancar dan sukses memeriahkan F1 Power Boat.
“Tampilkan yang terbaik dalam pergelaran tersebut, sehingga nama JAT semakin mendunia,” ujar Marsdya TNI Ir. Tedi Rizalihadi.
Dalam kesempatan tersebut Dankodiklatau beserta rombongan, berkesempatan melihat performa JAT yang menampilkan sebanyak 14 manuver.
Manuver-manuver itu diantaranya Eagle Roll, Arrow Head Loop, Loop&Cross Over Break, Twin Half Cuban, Jupiter Wheel, Tango To Diamond, Mirror, Screw Roll, Heart, Snake Loop And Hi G Turn, Solo Spin, 5 Card Pass, Leader Benefit, dan Clover Leaf& Cascade.
Adapun punggawa JAT terdiri dari Jupiter-1 Letkol Pnb Ripdho “Mohawk” Utomo, Jupiter-2 Mayor Pnb Gede Ngurah “Viper” SW, Jupiter-3 Mayor Pnb PS “Grakle” Anggoro, Jupiter-4 Mayor Pnb Bayu “Meerkat” Anugerah, Jupiter-5 Mayor Pnb Ferdian ”Corbie” Habibi, dan Jupiter-6 Mayor Pnb Idham “Godham” Satria.
Turut hadir dalam kegiatan tersebut Dirdik Kodiklatau, dan segenap pejabat Kodiklatau, para kepala dinas di jajaran Lanud Adisutjipto, dan para pejabat Lanud Adisutjipto.
Baca juga: Prototipe Jet Tempur KF-21 Boramae Kursi Tandem Sukses Terbang Perdana