JAKARTA – Pria tertua di dunia asal Inggris, John Tinniswood yang kini berusia 111 tahun ternyata punya kebiasaan suka menyantap ikan dan keripik.
Namun ia mengangggap, umur panjang hingga 111 hanya keberuntungan. Dia mengungkapkan, tidak ada tips atau resep rahasia.
Tinniswood yang sudah pensiun lebih dari separuh abad, kini mendapat gelar Guinness World Record.
Sebelumnya, pria tertua Juan Vicente Perez Mora, 114 tahun wafat pada pekan lalu.
Selanjutnya, Gisaburo Sonober dari Jepang sebagai pria tertua berikutnya meninggal 31 Maret lalu di usia 112 tahun.
Dilansir dari laman Reuters, Tinniswood lahir pada 26 Agustus 1912 di Merseyside, sebelah utara Inggris. Dia lahir beberapa bulan setelah kapal Titanic tenggelam.
Tinniswood merupakan seorang pensiunan akuntan dan bekas pegawai pos. Dia mengalami dua kali perang dunia dan pernah menjadi tentara Inggris pada Perang Dunia Kedua. Usia Tinniswood tepatnya 11 tahun dan 222 hari.
“Anda bisa panjang umur juga pendek umur, dan kita tidak bisa berbuat banyak terhadap umur kita,” kata Tinniswood, ketika ditanya apa resep umur panjangnya.
Bahkan dia tidak merokok, jarang minum alkohol dan tidak ada menu makanan khusus yang disukainya kecuali ikan dan keripik tadi.
Dalam pernyataannya, Guinness World Records mengatakan gelar bagi Tinniswood sudah diperiksa oleh para ahli mereka, dan oleh Kelompk Peneliti Gerontology yang selama ini mencatat siapa saja orang di dunia yang berumur lebih dari 100 tahun.
Kemudian, manusia tertua yang pernah hidup yakni pria Jepang bernama Jiroemon Kimura yang berusia 116 tahun 54 hari.
Perempuan tertua yang masih hidup adalah Maria Branyas Morera yang berusia 117 tahun asal Spanyol.
“Dunia, dalam perjalanannya selalu berubah. Ini semacam pengalaman yang terus berlangsung. Dunia menjadi sedikit lebih baik tetapi belum terlalu banyak. Dunia berjalan ke arah yang benar,” kata Tinniswood.