BATAM – Jumlah lowongan kerja (loker) bertambah pada Bursa Kerja atau Job Fair Kota Batam pada taggal 7-9 November 2022.
Kepala Dinas Ketenagakerjaan Batam Rudi Sakyakirti mengatakan, minat para perusahaan terhadap agenda tersebut cukup besar. Oleh sebab itu, jumlah loker yang tadinya hanya 1.797, kini bertambah menjadi 1.880 loker.
“Bertambah lagi. Sudah ada 1.880 loker. Ada juga nanti layar besar untuk info lengkapnya,” katanya, Sabtu (05/11).
Ia memprediksi acara tersebut akan ramai diserbu masyarakat khususnya para pencari kerja (pencaker). Untuk itu, pihaknya telah berkoordinasi dengan petugas Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP), kepolisian, Dinas Perhubungan (Dishub), hingga Event Organizer (EO) yang bertugas.
Nantinya, setiap pencaker boleh mengambil kesempatan lebih dari satu Loker. “Masing-masing pekerja boleh satu atau lebih. Tapi sekali masuk itu satu dulu. Baru keluar lagi,” katanya.
Baca juga: Menko Airlangga Harap Batam Jadi Jembatan Indonesia Menuju Digital Conectivity
Ia melanjutkan, Disnaker Kota Batam juga menyediakan layanan Kartu Kuning (AK 1) untuk para pencari kerja dari luar Kota Batam.
“Ada juga kartu AK 1 bagi KTP luar Batam. Sementara jumlahnya 1500. Mulai jam sembilan sampai jam tiga sore,” tuturnya. (*)