IndexU-TV

Mantan Ketua Umum PWI Pusat Margiono Wafat

Mantan Ketua Umum PWI Pusat Margiono Wafat
Margiono. Foto: Antara

Jakarta – Mantan Ketua Umum Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Pusat, Margiono meninggal dunia di Rumah Sakit Modular Pertamina, Jakarta, sekitar pukul 09.00 WIB, Selasa (1/2).

Ketua Umum PWI Pusat Periode 2013-2018 itu sempat dirawat beberapa hari di RS Modular Pertamina karena terkonfirmasi positif COVID-19. Margiono dimakamkan di Tempat Pemakaman Umum (TPU) Jelupang.

Wafatnya Margiono, menurut Ketua Umum PWI Pusat, merupakan berita duka bagi pers Indonesia serta insan pers di tanah air.

“Pers Indonesia terutama PWI berduka cita atas kepergian Pak Margiono. Semua tidak menduga Pak Margiono akan secepat itu pergi,” kata Ketua Umum PWI Pusat Atal S Depari saat dihubungi di Jakarta, Selasa.

Baca juga: Tok! Amril Pimpin PWI Tanjungpinang Periode 2021-2024

Atal menyampaikan ia sempat berkomunikasi dengan mendiang Margiono membicarakan peringatan Hari Pers Nasional (HPN) di Kendari pada 9 Februari 2022.

“Dua minggu lalu saya masih berkomunikasi dengan beliau, karena Covid-19 kami selalu lewat telepon,” kata Atal.

Menurut dia, Margiono saat itu menyambut baik undangan hadir ke HPN yang disampaikan oleh Ketua Umum PWI.

“Dia bersemangat untuk hadir,” kata Atal.

Margiono dimakamkan dengan protokol COVID-19, sehingga tidak dapat dihadiri oleh banyak pelayat karena mematuhi aturan protokol kesehatan. Para pelayat yang tidak ke makam pun mendatangi rumah duka di Villa Serpong, BSD.

Baca juga: Catatan Akhir Tahun PWI: Kontribusi Media Hingga Ancaman Kebebasan Pers

Dikutip dari laman resmi PWI, pria yang akrab disapa MG ini sudah terdaftar menjadi anggota sejak 25 Oktober 1993 silam.

Sampai puncaknya, dia terpilih sebagai ketua umum PWI pada tahun 2008. Bahkan, pada tahun 2013, pria kelahiran Tulungagung itu kembali dipercaya untuk memimpin organisasi pers tertua di Indonesia ini untuk periode keduanya hingga tahun 2018 kemarin.

Tak hanya PWI, Direktur Utama Rakyat Merdeka ini juga pernah masuk dalam kepengurusan Dewan Pers era kepemimpinan Bagir Manan pada tahun 2010-2013 silam.

Kala itu, Margiono dipercaya untuk memimpin wakil ketua Komisi Pendanaan dan Sarana Organisasi. Tak hanya di ruang lingkup pers, Margiono juga pernah memutuskan untuk terjun langsung ke dunia politik. Dimana, Margiono pernah mengikuti pemilihan kepala daerah (Pilkada) tahun 2018 sebagai calon Bupati Tulungagung.

Exit mobile version