Penandatangan MOU Rancangan Awal RPJMD 2021-2026

Tanjungpinang – Pemerintah Provinsi Kepulauan Riau dan Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Kepulauan Riau, Senin,  (10/05) melakukan penandatanganan Nota Kesepakatan Rancangan Awal Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah atau RPJMD Provinsi Kepulauan Riau Tahun 2021-2026 di Ruang Sidang Utama DPRD Kepri.

Gubernur Provinsi Kepulauan Riau Ansar Ahmad menyampaikan bahwa terdapat beberapa isu strategis pembangunan dalam menghadapi berbagai permasalahan di Provinsi Kepulauan Riau saat ini. Diantaranya yaitu terkait penanganan dan pemulihan ekonomi akibat dampak COVID-19.

Ansar juga berharap prioritas pembangunan yang akan dilaksanakan, dapat dijalankan dengan penuh komitmen, kerja keras dan kesungguhan, agar tujuan pembangunan dapat tercapai.

Setelah dokumen rancangan awal RPJMD Provinsi Kepulauan Riau Tahun 2021-2026 disetujui, selanjutnya rancangan awal RPJMD Kepri ini akan dikonsultasikan kepada Menteri Dalam Negeri. *

Pewarta : Albet

Editor : MD Yasir