Pengendara Mobil dan Ojek Online Terlibat Kecelakaan di Depan Politeknik Negeri Batam

Kecelakaan
Situasi kecelakaan yang melibatkan pengendara mobil dan seorang ojol di depan Politeknik Negeri Batam. (Foto: Randi Rizky K)

BATAM – Seorang pengemudi mobil Toyota Calya bernomor polisi BP 1031 JF, berinisial SP (18) terlibat kecelakaan dengan seorang pengendara ojek online (ojol) berinisial D yang mengendarai motor Vario bernomor polisi BP 2717 AI.

Peristiwa naas itu terjadi di depan kampus Politeknik Negeri Batam, Jalan Ahmad Yani, Batam Center, Batam, Provinsi Kepulauan Riau (Kepri), Selasa petang 11 Juni 2024.

Tampak bagian bemper depan dan kaca bagian bawah hancur akibat tabrakan tersebut. Motor yang dikendarai ojol itu pun terlihat pecah pada bagian belakang.

Sementara terlihat pengendara ojol tersebut tergeletak setengah sadar di tepi jalan dengan kondisi kaki terluka dan mengeluhkan pinggangnya yang terasa sakit.

Di lokasi yang sama tampak
pengemudi mobil turun untuk memastikan kondisi korban.

Menurut keterangan salah satu ojol, Reza yang kebetulan lewat saat kejadian, mobil diperkirakan menabrak motor di bagian samping kiri belakang.

“Motor itu sedang memutar di u-turn, tapi langsung berbelok ke arah kiri jalan, tiba-tiba ada mobil yang sedang lewat langsung menabraknya,” ungkapnya. “Bapak yang bawa langsung terpental ke depan,” sambungnya.

Kecelakaan itupun memancing perhatian pengendara lainnya yang lewat di lokasi kejadian, sehingga mengerumuni tempat tersebut.

Tak berselang lama, Kapolsek Batam Kota, AKP Sudirman yang kebetulan lewat pun turut meninjau korban ke lokasi kejadian dan langsung menghubungi anggota satlantas.

“Saya juga belum tahu kronologi lengkapnya, tadi saya kebetulan lewat,” ungkapnya.

Baca juga: Empat Mobil Kecelakaan Beruntun di Jalan Lintas Barat Bintan, Tiga Orang Dilarikan ke Rumah Sakit

Setelah sekitar setengah jam mobil ambulans pun datang untuk membawa korban ke RS Awal Bros.

Pasca kejadian kepolisian pun langsung mengamankan lokasi kejadian dan mengatur lalu lintas yang hampir terganggu akibat kejadian itu. (*)

Ikuti Berita Ulasan.co di Google News