Prajurit Petarung Gurita Perkasa Yonmarhanlan IV Laksanakan Latihan Menembak

Yonmarhanlan IV
Prajurit petarung Gurita Perkasa Yonmarhanlan IV Tanjungpinang, Kepri ketika melaksanakan latihan menembak perorangan, Kamis (10/3) di Lapangan Tembak Gurita Perkasa. (Foto:Istimewa/Yonmarhanlan IV)

TANJUNGPINANG – Prajurit petarung Gurita Perkasa Batalyon Marinir Pertahanan Pangkalan (Yonmarhanlan) IV Tanjungpinang, laksanakan latihan menembak, Kamis (10/3).

Kegiatan latihan Triwulan I T.A 2022 gerakan perorangan itu berlangsung di Lapangan Tembak (Lapbak) Gurita Perkasa, di Jalan Ciku, Kelurahan Kampung Baru, Kecamatan Tanjungpinang Barat, Tanjungpinang, Provinsi Kepulauan Riau.

Latihan menembak tersebut, untuk meningkatkan keterampilan perorangan bagi segenap prajurit petarung Gurita Perkasa Yonmarhanlan IV Tanjungpinang.

Selain itu, untuk memelihara kemampuan dasar menembak sebagai seorang prajurit tempur.

Menembak kali ini, prajurit Yonmarhanlan IV melaksanakan menembak dari jarak 100 dan 50 meter.

Baca juga: Danyonmarhanlan IV Ikuti Rapat Komando Korps Marinir 2022 Bahas Kesiapan Tempur
Yonmarhanlan IV
Prajurit Yonmarhanlan IV Tanjungpinang berlatih menembak menggunakan senjata jenis pistol, Kamis (10/3) di Lapangan Tembak Gurita Perkasa. (Foto:Istimewa/Yonmarhanlan IV)

Masing-masing prajurit menerapkan sikap menembak yaitu sikap tiarap, duduk, dan berdiri.

Setiap prajurit yang menembak menggunakan senjata serbu jenis SS1-M1, dan serta para perwira Yonmarhanlan IV, provost, dan intel melaksanakan menembak pistol menggunakan senjata organik pistol G2 Combat.

Sebelum pelaksanaan penilaian menembak, setiap prajurit melaksanakan tembakan percobaan untuk menentukan ‘Zeroing’ senjata mereka masing-masing.

Baca juga: Danyonmarhanlan IV Dampingi KASAL Berolahraga dan Tinjau Fasilitas TNI AL

Komandan Yonmarhanlan IV, Letkol Marinir Kemal Mahdar, S.H., M.Tr.Opsla., ditempat yang berbeda saat dikonfirmasi menyampaikan, bahwa latihan menembak ini bertujuan untuk merefresh kembali keterampilan dan kemampuan teknik menembak setiap prajurit Yonmarhanlan IV, dalam menggunakan senjata perorangan yaitu senapan SS1 dan pistol.

“Pada latihan menembak tersebut, seluruh personel wajib mematuhi protokol kesehatan guna pencegahan penyebaran virus COVID-19, yaitu dengan latihan tetap memakai masker, dan menjaga jarak perorangan,” pungkas Letkol Marinir Kemal Mahdar.