PT BIB Hadirkan Penerbangan Internasional Rute Batam-Incheon

Bandara Internasional Hang Nadim Batam. (Foto:Irvan Fanani/ulasan.co)

BATAM – Direktur Utama PT Bandara Internasional Batam (BIB), Pikri Ilham Kurniansyah mengungkapkan, pihaknya kini menghadirkan penerbangan internasional dengan rute Batam-Incheon, Korea Selatan.

Pengembangan rute internasional tersebut ditandai dengan kemitraan strategis (code share) yang terjalin antara Lion Group dan maskapai penerbangan dari Korsel Jeju Air.

“Kemarin (Selasa 4 Juni 2024) saya menyaksikan langsung penandatanganan kerja sama yang dilakukan Presiden Direktur Lion Group, Capt. Daniel Putut Kuncoro Adi, dan Presiden Direktur Jeju Air, Kim E-Bae, di Jakarta,” ujar Pikri, Rabu 5 Juni 2024.

Pikri menyebutkan, bahwa kolaborasi tersebut merupakan bagian dari komitmen PT BIB dalam meningkatkan konektivitas penerbangan internasional, serta mengeksplorasi potensi investasi dan pariwisata di Batam, Kepulauan Riau dan wilayah Sumatera lainnya.

“Bandara Hang Nadim kini telah melayani berbagai penerbangan internasional, termasuk rencana penerbangan ke Incheon. Dengan adanya layanan penerbangan melalui Batam dan Bali, masyarakat Indonesia kini memiliki pilihan lebih banyak untuk melanjutkan perjalanan ke Incheon,” beber Pikri.

Pikri menilai, kerja sama ini juga turut mendukung program pemerintah dalam menarik wisatawan asing ke Indonesia, serta memudahkan mereka mengunjungi berbagai kota di Indonesia melalui Batam dan Bali.

“PT BIB kini berperan sebagai orchestrator dalam mewujudkan rute penerbangan internasional, menjadikan Batam sebagai kunci utama dalam strategi pembaharuan hak lalu lintas udara Indonesia,” ungkapnya.

Sementara itu, Presiden Direktur Jeju Air, Kim E-Bae, menyatakan, bahwa kolaborasi ini juga bertujuan untk memberikan pengalaman perjalanan yang lebih mudah dan menyenangkan bagi para penumpang.

“Dengan menggabungkan jaringan penerbangan kami dengan Lion Group, para travelers akan merasakan manfaat besar dari peningkatan aksesibilitas dan fleksibilitas,” ujarnya.

“Kami sangat menantikan dampak positif dari kerjasama ini bagi para pelancong dan industri pariwisata,” sambung Kim E-Bae.