Shilla Duty Free dan Sarinah Jalin Kerja Sama Kembangkan Bisnis Retail di Bandara Hang Nadim

Bandara Hang Nadim
Penandatanganan nota kesepakatan antara PT BIB, Shilla Duty Free dan PT Sarinah. (Foto: Dok. PT BIB)

BATAM – Shilla Duty Free dan PT Sarinah menjalin kemitraan strategis dengan PT Bandara Internasional Batam (BIB) pada sektor bisnis retail dengan menandatangani nota kesepakatan (MoU) pada Jumat 22 Desember 2023.

Kemitraan strategis pengelolaan duty free tiga entitas tersebut merupakan kelanjutan atas kerja sama antara PT BIB dan Shilla Duty Free yang dimulai sejak November 2023 lalu.

Sarinah merupakan anggota Holding BUMN Injourney yang bergerak di bidang ritel dan perdagangan sehingga kerja sama ini akan memanfaatkan ekosistem pariwisata karena Sarinah fokus pada pemasaran produk-produk unik dan kreatif asli Indonesia.

“Rencananya pada tahun 2024 ini Shilla Duty Free mulai beroperasi di Bandara Hang Nadim Batam. Transformasi Bandara Internasional Hang Nadim terus kita lakukan, salah satunya yakni dengan menjalin kerja sama bersama pemain global dan Sarinah akan berperan besar dalam ekosistem bisnis ini,” ujar Direktur Utama PT BIB, Pikri Ilham Kurniansyah.

Pikri melanjutkan, terlaksananya kerjasama tesebut menunjukan komitmen pihaknya dalam program leaving legacy dengan menginisiasi transformasi ekosistem kebandarudaraan yang sebelumnya hanya melayani permintaan menjadi menciptakan permintaan (serving demand to creating demand).

Baca juga: BIB akan Bangun Pusat Perbelanjaan Modern di Bandara Hang Nadim Batam

Dalam kesempatan yang sama, Vice President Hotel Shilla Co.Ltd, Jae Wan Lee, sebagai perwakilan dari Shilla Duty Free menyampaikan bahwa pihaknya sangat bersemangat untuk masuk ke dalam pasar Indonesia.

“Keberadaan Sarinah akan menjadi kekuatan bersama untuk menghadirkan pengalaman retail kelas dunia,” ucapnya.

Sementara itu Dirut PT Sarinah (Fetty Kwartaty) mengatakan, kerjasama tersebut tidak hanya terkait dengan distribusi dan ekspor produk Shilla Duty Free saja, namun juga diajukan dengan prinsip reciprocal business, dimana PT Sarinah memiliki kesempatan untuk membuka WINDOWNESIA di gerai Shilla Duty Free di negara
lain.

“WINDOWNESIA adalah etalase produk-produk terbaik asli Indonesia seperti Kopi, Teh, Aroma Terapi dan produk lainnya dengan ciri dan keunikan khusus Indonesia,” ujarnya. (*)

Ikuti Berita Ulasan.co di Google News