Sekda Batam Ingatkan ASN Gunakan Hak Pilih saat Pemilu 2024

Jefridin
Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Batam, Jefridin Hamid. (Foto:Irvan Fanani/Ulasan.co)

BATAM – Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Batam mengingatkan kepada seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkuhan Pemerintah Kota (Pemkot) Batam, Provinsi Kepulauan Riau (Kepri) untuk menggunakan hak pilih pada Pemilu 2024.

“Pada hari H pemilu, tidak ada di antara ASN dan non ASN di lingkuan Pemkot Batam yang tidak nyoblos atau golput,” imbaunya, Senin 5 Januari 2024.

Pihaknya juga meminta kepada Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kota Batam untuk memastikan, bahwa tidak ada ASN yang cuti ataupun izin ke luar daerah pada hari pelaksanaan pemilu 14 Februari 2024.

Lebih lanjut, Jefridin mengatakan, Pemkot Batam menargetkan persentase partisipasi pemilih tahun 2024 mencapai 90 persen lebih. Oleh karena itu, ASN dalam hal ini diminta untuk turut serta mengajak masyarakat di sekitar tempat tinggal mereka untuk menggunakan hak pilihnya.

“Kepada para ASN, disamping datang ke TPS bersama keluarga, jangan lupa untuk mengajak tetangga agar mereka menggunakan hak pilihnya,” kata Jefridin.

“Pada pemilihan lima tahun lalu, partisipasi pemilih di Batam hanya 82 persen. Oleh karena itu, sesuai pesan Wali Kota Batam, persentase partisipasi aktif pemilu tahun ini naik di atas 10 persen,” tambahnya.

Baca juga: Menguji Netralitas ASN dalam Pesta Demokrasi 2024 di Kota Gurindam

Jefridin menghimbau kepada para ASN untuk menjaga netralitas menjelang dilaksanakannya pemilu serentak. Ia juga berharap penyelenggaraan pemilu tahun ini dapat berjalan dengan baik dan lancar.

“ASN harus netral, mari kita jaga kondisifitas Kota Batam agar aman selama pemilu,” ajaknya. (*)

Ikuti Berita Ulasan.co di Google News