Toilet Umum Pamak Laut Karimun Roboh Usai Dihantam Gelombang Pasang

Tembok gudang warga Pamak Laut jebol dihantam gelombang pasang. (Foto:Elhadif Putra/Ulasan.co)

KARIMUN – Gelombang pasang laut tinggi merobohkan toilet umum dan gudang milik warga warga Pamak Laut, Tebing, Kabupaten Karimun, Kepulauan Riau, Rabu (25/01).

Akibat hantaman gelombang pasang, tembok gudang milik warga tersebut jebol. Sementara, barang-barang yang ada di dalamnya tak dapat diselamatkan dan hanyut terseret arus laut.

Selain itu dua toilet umum yang di dermaga Pamak Laut juga roboh, serta merusak tembok penahan air pasang.

Seorang warga Pamak Laut, Wan Taufik mengatakan, air pasang juga disertai ombak tersebut tingginya mencapai 1,5 meter.

“Pasang kali ini disertai gelombang kuat. Bahkan ketinggian air sampai 1,5 meter,” kata Wan, Rabu (25/1) sore.

Tingginya pasang air laut atau banjir rob membuat puluhan rumah di kawasan RT 003 RW 001 Kelurahan Pamak terendam air laut.

“Air juga masuk ke rumah warga yang ada di dekat laut,” ujar Wan.

Seorang warga lain, Darwis mengaku air laut turut merendam barang-barang elektronik yang ada di rumahnya.

Darwis hanya bisa pasrah , karena barang-barang tersebut tidak bisa ia selamatkan.

“Sepertinya sejak tahun 2020, ini yang paling dahsyat gelombang pasangnya,” ungkap Darwis.

Baca juga: Warga Pamak Laut Minta Dibangun Turap Penahan Air Pasang