IndexU-TV

Treasure Bay Bintan Sediakan Ribuan Bibit Mangrove Gratis untuk Kegiatan Konservasi

Mangrove Development Supervisor, Feni Yanto sedang merawat bibit mangrove di Mangrove Nursery Treasure Bay Bintan, Kepri. (Foto:Andri DS/Ulasan.co)

BINTAN – Treasure Bay menyediakan ribuan bibit mangrove gratis, untuk keperluan konservasi yang dikembangkan lewat Mangrove Nursery di Desa Sebong Lagoi, Kecamatan Teluk Sebong, Bintan, Kepulauan Riau (Kepri).

Mangrove Development Supervisor, Feni Yanto menyebutkan, ada lebih dari 15 ribu bibit mangrove yang disediakan di Mangrove Nursery Treasure Bay Bintan. Bibit tersebut dikembangkan dari mangrove yang hidup di kawasan Treasure Bay.

Adapun jenis bibit mangrove yang tersedia, kata Feni Yanto, mangrove bruguiera cylindrica, ceriops tagal, rhizophora apiculata, rhizophora stylosa, rhizophora mucronata, xylocarpus granatum.

“Bibit mangrove kita berikan secara percuma alias gratis, jika ada masyarakat maupun perusahaan swasta yang ingin melaksanakan kegiatan konservasi,” kata Feni Yanto di Bintan, Ahad 2 Februari 2025.

Untuk mendapatkan bibit mangrove secara gratis, kata Feni, masyarakat maupun dari organisasi hingga pihak perusahaan swasta terlebih dahulu mengajukan surat permohonan yang ditujukan ke Treasure Bay.

Jika permohonan sudah masuk, lanjut dia, maka pihaknya akan terlebih dahulu mengecek hingga memverifikasi surat tersebut. Baik itu jenis kegiatan, hingga jumlah kebutuhan bibit mangrove.

Setelah itu, pihaknya akan mendistribusikan bibit mangrove sampai ke tujuan. “Biasanya kita antar langsung sampai ke lokasi kegiatan. Baru-baru kita menanam kurang lebih 3 ribu bibit mangrove bersama siswa SMKN 3 Bintan Utara ,” ucap Feni Yanto menambahkan.

Selain itu, Feni juga menyampaikan bahwa pihaknya sudah mendistribusikan 30 ribu bibit mangrove secara gratis di sepanjang tahun 2024 kepada ormas, perusahaan swasta, hingga sekolah.

Feni juga berpesan kepada masyarakat untuk lebih aware atau lebih dasar atau lebih peduli terhadap pelestarian hutan mangrove. Karena mangrove sangat penting kehidupan manusia. Baik itu dari segi ekologi, hingga ekonomi.

“Karena mangrove mampu membersihkan udara kita dari karbon 3-5 kali lebih banyak serapannya, bila dibandingkan tanaman biasa di darat,” tutur dia menerangkan.

Menurutnya, mangrove harus dilestarikan karena memberi penghidupan bagi biota laut seperti udang, ikan, kepiting hingga hewan laut lainnya.

“Saya harap kepada masyarakat kita tidak ada lagi yang melakukan penebangan liar terhadap hutan mangrove. Karena sudah ada UU yang melindungi mangrove. Kita sama-sama melestarikan ekosistem mangrove yang berkelanjutan untuk anak, cucu, kita ke depannya,” ungkap dia mengakhiri wawancara.

Exit mobile version