Warga Tak Sabar Ingin Berfoto di Tugu Kapal Jalan Bandara RHF

Tugu Kapal Layar di Jalan Bandara RHF, Ganet, Tanjungpinang Timur. (Foto:Ardiansyah Putra/Ulasan.co)

TANJUNGPINANG – Warga Tanjungpinang, Kepulauan Riau tak sabar ingin berswafoto di Tugu Kapal Layar yang sedang dalam proses pembangunan di median Jalan Bandara Raja Haji Fisabilillah (RHF) Ganet, Tanjungpinang.

Tugu Kapal Layar itu berdiri megah, di tambah adanya taman di median jalan yang menjadi daya tarik bagi masyarakat berfoto. Warga di Jalan Ganet pun senang dengan adanya Tugu Kapal Layar tersebut.

Penataan di sepanjang Jalan Bandara RHF tersebut, merupakan gagasan Pemerintah Provinsi Kepulauan Riau. Tujuannya untuk memperindah kawasan menuju Bandara RHF.

Dian Ayu, salah seorang warga mengatakan, dengan adanya Tugu Kapal Layar tersebut akan menjadi ikon baru dan dapat menjadi destinasi swafoto masyarakat Kota Tanjungpinang.

“Kalau ini udah beres semua, pasti banyak yang datang untuk foto-foto,” kata Dian Ayu saat ditemui, Jumat (25/11).

Baca juga: Dituding Gubernur Tak Ngantor Setahun Lebih, Wagub Kepri Jawab Begini
Tugu Kapal Layar Jalan Bandara RHF Tanjungpinang. (Foto:Ardiansyah Putra/Ulasan.co)

Ia menyampaikan, jika pengunjung ramai datang untuk melakukan swafoto, dirinya juga bakal mendapat keuntungan karena berjualan didaerah tersebut.

“Mudah-mudahan ramai nanti, kalau Tugu Kapal Layar selesai. Nanti kan banyak yang belanja, apalagi ini dekat bandara,” harapnya.

Sementara itu, Yuniar warga lainnya mengatakan, taman-taman di median jalan akan terlihat cantik jika dimalam hari seperti taman di Bandung, Jogja dan Jakarta.

Namun ia berharap, masyarakat Tanjungpinang terutama muda-mudi, jangan menjadikan tempat tersebut untuk tempat pacaran atau mesum.

“Bakal bagus kalau ada lampu-lampu yang instagramable sih. Tapi jangan dipakai pacaran, soalnya ganggu pengunjung lain buat foto pasti,” ujaarnya.

“Sama kalau bisa tempat baru yang sudah bagus jangan dirusak dengan fandalisme dan sampah,” pungkasnya.

Baca juga: Wahyu Wahyudin Sebut Pemprov Kepri Harus Tiru Kesuksesan Jabar Migas