Tanjungpinang – Varian virus corona atau covid-19 baru dari Inggris yakni B.1.1.7 lebih berbahaya. Hal ini dikatakan langsung oleh Pelaksana Tugas Kadinkes Tanjungpinang Nugraheni, Jumat (28/5).
“Penularannya itu cepat terus reaksinya terinfeksi juga lebih berat. Jadi, memang lebih berbahaya,” katanya.
Nugraheni mengemukakan, untuk varian baru Covid-19 sudah banyak yang masuk ke Tanjungpinang. Namun, yang terdeksi hanya varian B.1.1.7.
“Sudah banyak varian-varian baru. Namun, yang baru-baru sempat deteksi ini B.1.1.7 itu,” ujarnya.
Baca Juga : https://ulasan.co/belum-ada-vaksin-khusus-untuk-varian-baru-covid-19/
Nugraheni juga mengatakan, belum ada vaksin khusus untuk mencegah penularan varian baru Covid-19. Pihaknya juga berusaha bersama pemerintah daerah agar varian baru Covid-19 tidak menyebar dan berkembang.
“Untuk sekarang ini belum ada. Karena virus ini sangat cepat melakukan mutasi dan bisa sembuh sendiri. Jika orang itu mempunyai daya tahan tubuh yang baik bisa sembuh,” katanya.
Sampai saat ini. Dinas Kesehatan kota Tanjungpinang belum mendapatkan data soal paisen yang terdampak varian baru Covid-19.
“Untuk saat ini belum ada. Yang selalu di update itu hanya penambahan kasus baru dan ini ada klasifikasinya,” katanya.
Penulis: Engesti