IndexU-TV

Dispantan Karimun Lakukan Pendampingan Penanganan Serangan Hama di Kebun Kelapa

Kebun Kepala Diserang Hama
Petugas melakukan pemeriksaan terhadap daun kelapa yang terserang hama Artona di Kecamatan Ungar, Kabupaten Karimun, Kepri. (Foto: Dok Dispantan Karimun)

Apabila hama terus berkembang, maka Dispantan Kabupaten Karimun akan berkoordinasi dengan Pemerintah Provinsi Kepri.

Hingga saat ini tidak ada gagal panen yang dialami oleh petani kelapa Ungar. Hanya saja serangan hama Artona akan menyebabkan penurunan produksi.

“Gagal panen tidak. Tapi penurunan produksi iya. Di beberapa daerah seperti Lampung kelapanya tidak mati. Hama ini menyerang daun,” terang Sukri.

Sukri menambahkan pihaknya melakukan langkah-langkah preventif, sebelum menggunakan bahan kimia.

“Dengan cahaya, dibuat api atau cahaya di kebun kelapa untuk melihat keberadaan ngengat/kupu-kupu. Melihat dan mengamati daun kelapa apakah ada telur, larva , kepompong dan ngengat. Melakukan pembersihan daun kelapa terserang dan dibakar. Penyemprotan secara massal di lokasi kebun yang terindikasi hama Artona,” paparnya.

Baca juga: Banyak Event Bulan Oktober di Karimun, Cek Jadwal dan Lokasinya

Sebelumnya, Camat Ungar, Bolyka Ayadi mengatakan, pihaknya melakukan pemetaan ke perkebunan kelapa milik warga.

“Kita sudah turun, cek dan mapping lokasi kebun yang terserang oleh hama. Juga kebun yang belum terserang oleh hama,” kata Bolyka, Senin (02/09).

Sayangnya, untuk menghilangkan hama harus disemprot dengan racun. Namun, untuk menyemprot racun, buah kelapa harus diturunkan. Pasalnya, racun hama tersebut akan diserap oleh buah.

“Ada pemilik kebun yang keberatan dengan menurunkan buah kelapa tersebut. Memang dampak ekonominya sangat besar bagi pemilik kebun,” ucapnya.

Disebutkan Bolyka, pihaknya juga akan menyemprot perkebunan yang belum terkena hama untuk membatasi penyebarannya.

“Kita akan batasi dahulu, agar penyebaran hama ini tidak semakin meluas,” ujarnya. (*)

Ikuti Berita Lainnya di Google News

Exit mobile version