Filipina Pesan ke PT Dirgantara Indonesia 6 Pesawat Angkut Ringan NC212i

Pesawat angkut ringan NC212i varin militer bikinan dalam negeri PT Dirgantara Indonesia (PTDI). (Foto:Ist)

JAKARTA – Angkatan Udara Filipina atau PAF dilaporkan telah memesan 6 unit pesawat angkut ringan NC212i bikinan PT Dirgantara Indonesia (PTDI) di Bandung, Jawa Barat.

Departemen Anggaran dan Manajemen Filipina mengeluarkan dana Februari sebesar PHP 624 juta (11,4 juta dolar AS), yang merupakan 15 persen dari total program anggaran sebesar PHP4,16 miliar.

Filipina telah melaksanakan negosiasi perihal kesepakatan pemerintah ke pemerintah (G to G) selama empat tahun terakhir. Pencairan dana ini menunjukkan, bahwa pemberian kontrak sudah dekat, seperti diwartakan shephardmedia, Selasa (21/2).

Sebelumnya, PAF telah mengakuisisi dua pesawat NC212i dari PTDI dalam Program Akuisisi Pesawat Angkut Ringan sebagai bagian dari Fase 3 Program Modernisasi AFP dari tahun 2006 hingga 2012.

Pengadaan tambahan 6 unit pesawat NC212i baru ini merupakan upaya PAF, untuk meningkatkan kemampuan transportasi dan logistik.

Pesawat harus dapat digunakan dari lapangan terbang pendek, untuk mengangkut kargo dan personel, serta dapat berfungsi lain sebagai pesawat terbang maupun untuk misi lainnya.

Proyek pengadaan kali ini merupakan bagian dari fase kedua Horizon 2, dari program Modernisasi PAF yang direvisi pada tahun 2018 lalu

Baca juga: Prototipe Jet Tempur KF-21 Boramae Kursi Tandem Sukses Terbang Perdana