BATAM – Forum Demokrasi Milenial (FDM) Batam kini resmi berstatus sebagai lembaga pemantau dalam pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024 melalui sertifikasi yang langsung dikeluarkan oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Batam.
Ketua FDM Batam, Ajai mengungkapkan bahwa ia bersama rekan-rekaannya siap terlibat aktif dalam mengawasi jalannya Pilkada 2024.
Ajai mengatakan, peran pemantau independen seperti FDM sangat penting untuk memastikan seluruh tahapan berlangsung sesuai aturan yang berlaku.
“Kami bangga akhirnya secara resmi bisa berkontribusi langsung sebagai pemantau Pilkada 2024. Ini adalah kesempatan besar bagi kami, untuk membantu menjaga integritas demokrasi di Batam,” kata Ajai, Jumat 22 November 2024.
Dia menyebutkan kendati pilkada tinggal menghitung hari, FDM akan bekerja sama dengan pihak-pihak terkait, termasuk KPU dan Bawaslu, demi menciptakan proses pemilu yang adil dan transparan serta lancar.
Untuk itu, lanjut Ajai, pihaknya akan fokus mengawasi segala aspek khususnya tahapan masa tenang dan proses pemungutan suara,
“Tidak hanya mengawasi jalannya Pilkada, bahkan KPU dan Bawaslu pun turut kami awasi,” sambung Ajai.
Ajai pun berharap dengan adanya pemantauan ini, diharapkan potensi pelanggaran dapat diminimalisir, sehingga kepercayaan masyarakat terhadap proses demokrasi semakin meningkat.
“Di FDM itu kan rata-rata isinya generasi muda, sehingga dengan begitu keterlibatan gen-z dan milenial semakin besar,” ungkapnya.