IndexU-TV

Franco Morbidelli Gabung ke Garasi Sang Mentor VR46 untuk MotoGP 2025

Franco Morbidelli (tengah) usai menandatangani kontrak durasi dua musim balapan MotoGP 2025-2026 dengan Tim Pertamina Enduro VR46 Racing. (Foto:Dok/VR46 Racing Team)

JAKARTA – Franco Morbidelli resmi dikontrak Tim Pertamina Enduro VR46 Racing untuk balapan MotoGP musim 2025 hingga 2026.

Sebagai anggota VR46 Riders Academy pertama, dan juara dunia pertama dari proyek buatan Tavullia (pada Moto2 tahun 2017). Morbidelli akan berada di trek untuk musim depan dengan memacu motor Ducati Desmosedici GP24, melengkapi line-up tim bersama Fabio Di Giannantonio.

Dua pembalap Italia yang mengendarai motor Italia dipilih, untuk memimpin Pertamina Enduro VR46 Racing menuju masa depan dan hasil yang ambisius.

Lantas pilihan Pertamina Enduro VR46 Racing pun jatuh pada pembalap yang sudah berada di lingkup VR46 selama bertahun-tahun.

Berkat polesan sang mentor Valentino Rossi, pembalap 29 tahun ini telah menempuh pengalaman balapan selama tujuh musim di papan atas kelas premier.

Bahkan Morbidelli tercatat pernah finis terbaik runner-up di kejuaraan dunia MotoGP pada 2020, dan dengan tiga kemenangan serta enam podium.

Alessio Salucci, Direktur Tim Pertamina Enduro VR46 Racing mengaku sangat senang bisa mengonfirmasi bahwa Franco Morvidelli akan balapan dengan tim yang dipimpinnya untuk musim 2025.

Morbidelli akan menggantikan posisi yang saat ini ditempati rekan sesama VR46 Riders Academy yaitu Marco Bezzecchi, yang akan menjadi rekan Jorge Martin di Aprilia pada musim 2025-2026.

“Sungguh cerita yang indah,” kata Morbidelli mengutip Motorsport.

“Saya sangat senang mengumumkan bahwa saya telah menandatangani kontrak dengan VR46 Racing Team untuk musim 2025. Saya pasti akan merasa betah di sini, saya benar-benar ingin bekerja dengan baik dan membayar, dengan hasil yang baik, kepercayaan ini untuk diri saya sendiri dan semua kru,” sambung dia.

“Saya ingin kembali ke masa-masa itu dan bersukacita lagi dengan seluruh tim. Terima kasih yang sebesar-besarnya kepada seluruh VR46 Riders Academy dan manajemen saya. Vale, Carlo, Uccio, Albi dan Gianluca. Teman, tetapi juga tokoh-tokoh kunci dalam realitas VR46. Saya tidak sabar untuk memulai petualangan baru ini bersama-sama,’ ungkapnya.

Exit mobile version