IndexU-TV

JS Jingei 515, Kapal Selam Serang Mitsubishi Resmi Diluncurkan

JS Jingei (SS-515) saat diluncurkan di galangan kapal Kobe, Jepang. (Foto:Japansnewest submarine)

JEPANG – Mitsubishi Heavy Industries (MHI) resmi meluncurkan kapal selam serang kelas Taigei ketiga untuk Pasukan Bela Diri Maritim Jepang (JMSDF) di galangan Kobe, Rabu (12/10).

Nama JS Jingei (ss-515) diberikan kepada kapal dengan nomor lambung 515 itu, mempunyai makna paus renang cepat. Nama ini pernah digunakan sebagai nama kapal selam Angkatan Laut Kekaisaran Jepang.

Rencananya, Jingei (515) akan dikirimkan ke JMSDF pada tahun 2023. Kapal selam serang tersebut, dilengkapi dengan sejumlah baterai berkapasitas besar lithium-ion.

Dengan dibekali baterai lithium-ion, maka kapal dapat melakukan perjalanan lebih lama dan dengan kecepatan lebih tinggi di bawah air dibandingkan kapal selam diesel-listrik konvensional.

Kapal selam kelas Taigei (29SS) merupakan kapal selam penerus kelas Soryu. Seluruh kapal selam kelas Taigei ini, memiliki dimensi panjang 84 m, lebar 9,1 m, draft 10,4 m, dan perpindahan standar 3.000 ton.

Untuk persenjataan utama, kapal selam kelas Taigei dilengkapi dengan torpedo Tipe 18 (penerus torpedo Tipe 89).

Selain itu, Jingei 515 dilengkapi dengan sistem sonar dan sistem pembangkit tenaga snorkel. Kapal selam ini diawaki oleh 70 orang.

Baca juga: Ini Dampak Bagi Indonesia Jika Australia Operasikan Kapal Selam Nuklir
Exit mobile version