Kepala Imigrasi Karimun Imbau Jajarannya Bijak Bermedia Sosial

Imigrasi Karimun
Kepala Kantor Imigrasi Karimun, Zulmanur Arif menyematkan hand badge kepada seorang Ketua TIM Pokja Pembangunan Zona Integritas tahun 2023. (Foto: Ist)

KARIMUN – Kepala Kantor Imigrasi Karimun, Kepulauan Riau, Zulmanur Arif, mengimbau agar seluruh jajarannya agar bijak dan berperilaku baik dalam bermedia sosial.

Hal tersebut disampaikan Arif saat apel yang digelar di halaman Kantor Imigrasi Tanjungbalai Karimun, Rabu (08/03).

Saat apel, Arif juga mengukuhkan Tim Pokja Pembangunan Zona Integritas Kantor Imigrasi Kelas II TPI Tanjung Balai Karimun tahun 2023.

Arif selaku pembina apel mengatakan keberadaan Tim Pokja dalam rangka pencanangan zona integritas.

Disampaikan Arif, pencanangan zona integritas menuju Wilayah Bebas dari korupsi(WBK)/wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM) bukan hanya sekedar sertifikat atau predikat.

“WBK/WBBM ini adalah sarana bagi kita untuk segera mengubah mindset, memberikan pelayanan terbaik atau service excellent kepada masyarakat. Juga lebih mendisiplinkan pribadi, serta peduli terhadap lingkungan kantor,” papar Arif.

Selain itu Arif juga mengingatkan agar seluruh jajarannya agar bijak dalam bermedia sosial dan berperilaku. “Jaga nama baik organisasi, karena didalam diri kita melekat nama Imigrasi,” pesannya.

Baca juga: Pipa Rusak Lagi, Perumda Tirta Karimun Minta Pelanggan Hemat Air

Selain itu Kantor Imigrasi Karimun juga akan menerapkan sistem reward and punishment bagi seluruh pegawai dan PPNP, untuk memberikan performa yang maksimal dalam melayani masyarakat.

Dalam apel juga disematkan hand badge kepada para Ketua TIM Pokja, menandakan bahwa Kantor Imigrasi Karimun siap dalam mencanangkan zona integritas menuju WBK/WBBM. (*)

Ikuti Berita Lainnya diĀ Google News