IndexU-TV

NasDem Resmi Usung Muhamad Rudi-Aunur Rafiq Maju di Pilkada 2024 Kepri

Kandidat calon Gubernur Kepri, Muhammad Rudi saat menerima SK Rekomendasi dukungan maju Pilkada 2024 di kantor DPP NasDem, Jakarta. (Foto:Dok/tangkapan layar)

BATAM – Partai Nasional Demokrat (NasDem) resmi mengusung pasangan Muhammad Rudi dan Aunur Rafiq sebagai pasangan calon pasangan calon gubernur dan wakil gubernur pada pemilihan kepala daerah (Pilkada) 2024 Kepulauan Riau (Kepri).

Dukungan tersebut tertuang dalam SK Rekomendasi yang diterbitkan Dewan Pimpinan Pusat (DPP) NasDem pada 7 Agustus 2024, ditandatangani langsung Ketua Umum Partai NasDem, Surya Paloh dan Sekjen NasDem, Hermawi Franziskus Taslim.

Berdasarkan informasi yang diterima ulasan.co, Ketua DPP Nasdem, Willy Aditya menyerahkan langsung SK Rekomendasi tersebut kepada Muhammad Rudi, dan Aunur Rafiq di Kantor Dewan Pimpinan Pusat (DPP) NasDem Jakarta.

Sebelumnya, Rudi dan Aunur Rafiq telah menerima rekomendasi dari Partai Keadilan Sejahtera (PKS). SK Rekomendasi tersebut di serahkan langsung oleh Sekjen DPP PKS, Aboe Bakar Al Habsyi di Kantor DPP PKS, Jakarta, Rabu 7 Agustus 2024.

“Seperti yang dapat kita lihat dalam video yang sudah tersebar, DPP menyerahkan langsung rekomendasi itu. Tentu kami di daerah tegak lurus dan satu komando,” ujar Ketua DPW-PKS Kepri, Bahktiar Muhammad Rum, Sabtu 10 Agustus 2024.

Bahktiar mengaku, saat ini dirinya masih menunggu arahan lebih lanjut dari DPP pasca keluarnya rekomendasi tersebut.

“Belum ada arahan, kita masih menunggu dari DPP. Mudah-mudahan tidak ada perubahan dan tidak ada yang mengganggu,” ucapnya.

Dengan dukungan dari NasDem dan PKS, Rudi dan Aunur Rafiq dapat bertarung di kontestasi Pilkada Kepri 2024. Keduanya saat ini sudah mengantongi 13 kursi, melebihi batas minimal pencalonan yakni 9 kursi dari jumlah tital 45 kursi DPRD Kepri.

Adapun perolehan kursi DPRD Kepri hasil Pemilu 2024 yakni Golkar 9 kursi, Gerindra 9 kursi, NasDem 7 kursi, PKS 6 kursi, PDI-Perjuangan 4 kursi, Demokrat 3 kursi, PAN 2 kursi, PKB 2 kursi, Perindo 1 kursi, Hanura 1 kursi dan PSI 1 kursi.

Terpisah, ulasan.co mencoba mengonfirmasi Sekretaris DPW NasDem Kepri, Muhammad Kamaluddin. Namun hingga berita ini dinaikkan, Kamaluddin belum memberikan respons.

Exit mobile version