PARIS – Jepang pimpin sementara di posisi teratas klasemen perolehan medali Olimpiade 2024 Paris, diikuti Australia yang menyalip Amerika Serikat (AS) sebelumnya.
Per Senin 29 Juli 2024 pukul 13.00 siang WIB, Jepang memimpin dengan perolehan 4 medali emas. Dua emas disumbang cabang olahraga (Cabor) Judo, dan masing-masing satu dari anggar dan skateboard.
Adapun totalnya, Jepang mengoleksi 7 medali usai juga meraih 2 perak dari cabor skateboard dan renang, dan satu perunggu dari judo.
Posisi kedua ditempati Australia, yang naik mengejutkan di Olimpiade 2024 ini. Negeri Kangguru bisa mengoleksi 4 emas juga, yang diraih dari masing-masing satu emas dari kano slalom dan sepeda, dan dua emas dari renang.
Baca juga: Olimpiade 2024 Paris: Peselancar Merah Putih Rio Waida Terhenti di Babak Kedua
Australia menggungguli AS, yang baru mengoleksi 3 emas. Masing-masing emas diraih Negeri Paman Sam dari anggar (1) dan renang (2).
Raihan emas AS sama dengan Prancis, Korea Selatan, dan China, yang juga mengumpulkan tiga emas. Artinya, ada tiga negara Asia yang bersaing di papan atas klasemen perolehan medali sejauh ini.
Sementara Indonesia belum tampak dalam daftar perolehan medali. Indonesia sejauh ini masih berjuang di beberapa cabang seperti bulu tangkis dan dayung.