Oranye, Warna Kebesaran Tim Red Bull KTM Factory Racing

Rider Red Bull KTM Factory Racing MotoGP, Brad Binder dan Jack Miller. (Foto:Instagram)

JAKARTA – Tim Red Bull KTM Factory Racing masih menggunakan warna kelir kebesarannya yakni oranye, untuk tampilan motor RC16 2023 mereka.

Untuk bertarung di MotoGP 2023 ini, logo minuman energi Red Bull masih setia sebagai sponsor utama tim berbasis di Austria tersebut.

Kraftfahrzeug Trunkenpolz Mattighofen (KTM), musim ini kedatangan rider baru eks pabrikan Ducati yaitu Jack Miller. Miller yang dari Australia itu, bakal tandem dengan Brad Binder asal Afrika Selatan.

Pabrikan KTM memulai debutnya di MotoGP pada 2017. Mereka akan berusaha untuk menjadi penantang serius di kejuaraan ini.

Musim 2022 lalu, KTM finis di posisi keempat di klasemen konstruktor. KTM akan kembali menurunkan tim satelit pada 2023, meskipun skuad Tech3 telah berganti nama menjadi GasGas Factory Racing.

GasGas merupakan anak perusahaan KTM. Walau ganti kemasan, mereka tetap menggunakan motor RC16 sebagai pacuannya.

Baca juga: Skuad Ducati Lenovo MotoGP 2023 Masih Dominan Merah Tua
Motor RC16 2023 Tim Red Bull KTM Factory Racing MotoGP 2023. (Foto:Instagram)

Tim yang resmi meluncur, Kamis (26/1) akan berupaya maksimal untuk melakoni balapan MotoGP musim 3023 ini. Ditambah lagi kedatangan beberapa orang mekanik eks Ducati.

Kedatangan sejumlah teknisi Ducati, KTM turut merobak struktur timnya dengan tujuan untuk meraih podium sebanyak-banyaknya.

Ada nama Alberto Giribuola ataupun Cristian Pupulin, mantan kepala mekanik Jac Miller. Kemudian ada nama Fabiano Sterlacchini.

KTM merekrut Fabiano Sterlacchini, yang merupakan mantan orang penting Ducati dan diplot dengan jabatan baru kepala tehnologi proyek MotoGP KTM.

“Alberto Giribuola berada di posisi yang belum pernah kami dapatkan sebelumnya di KTM, sebagai performance engineer, ”jelas Francesco Guidotti selaku manajer tim KTM.

Guidotti juga mantan orang Ducati, karena sebelumnya selama puluhan tahun ia didapuk sebagai manajer tim Pramac Racing.

Baca juga: Ungu Tetap Jadi Warna Utama Pramac Racing MotoGP 2023