IndexU-TV

Pantai Trikora Pilihan Warga Berlibur saat Lebaran di Pulau Bintan

Pantai Trikora
Warga berenang di Pantai Trikora, Pulau Bintan, Kepulauan Riau. (Foto: Andri Dwi Sasmito)

BINTANPantai Trikora menjadi pilihan warga saat libur lebaran di Pulau Bintan, Kepulauan Riau, Senin (24/04). Pantai ini dipadati warga menghabiskan waktu bersama keluarga dan kerabat.

Pantauan ulasan.co, pengunjung memadati tempat wisata mulai terlihat di Pantai Putri, Pantai Atok hingga Pantai Tergok. Pengunjung berdatangan menggunakan sepeda motor, mobil, pikap, bus hingga lori.

Mereka yang datang tidak hanya dari Kabupaten Bintan, tetapi, ada juga berasal dari Kota Tanjungpinang hingga Kota Batam. Seperti Ibnu, warga Kota Batam berlibur di Pantai Tergok.

Ia datang bersama keluarga ke Pantai Tergok setelah bersilaturahmi dengan keluarga di Bintan. Ia menilai Pantai Tergok, bersih dibandingkan pantai yang ada di Kota Batam.

“Kami sudah lama tak ketemu. Jadi, kami ketemu dan liburan ke pantai sini (Pantau Tergok),” kata Ibnu sambil menikmati Pantai Tergok.

Berbeda dengan warga Kota Tanjungpinang, Suroto yang setiap tahun tepatnya saat lebaran Idulfitri selalu berkunjung ke Pantai Tergok bersama keluarganya. “Sekali setahun liburan dan berenang ke pantai,” kata Suroto.

Menurutnya, berkunjung ke pantai adalah liburan termurah yang bisa dinikmati bersama keluarga. Sebab, cukup mengeluarkan uang untuk bayar sewa pondok dan bilas mandi anak dan keluarga setelah berenang di laut.

Sementara itu, Pengelola Pantai Tergok, Jefri mengeklaim, pondok yang disewakan ke pengunjung sudah penuh. Meski seperti itu, tarif pondok tidak mengalami kenaikan harga alias tetap Rp50 ribu per pondok.

“Ada 90 pondok. Semuanya sudah penuh,” ucap Jefri.

Baca juga: Pantai Trikora hingga Kelarik Wajib Dikunjungi saat Berlibur di Kepri

Ramainya pengunjung di Pantai Tergok, lanjut dia, sejak lebaran pertama pada Sabtu (22/04). Peningkatan pengunjung yang dirasakan pada lebaran kedua pada Ahad (23/04).

“Seribuan lebih pengunjung sudah berkunjung ke pantai ini (Pantai Tergok,” terang dia.

Ia terus mengimbau pengunjung yang datang untuk selalu memperhatikan keluarganya yang bermain di pinggir pantai dan berenang.

“Lihat-lihat anak kita berenang. Memang cuaca sampai saat ini masih cerah dan aman,” sebut dia. (*)

Ikuti Berita Lainnya di Google News

Exit mobile version