PKS Sebut Roby Kurniawan Sudah Berbohong Soal Proses Pemilihan Wabub Bintan

Bupati Bintan Roby Kurniawan. (Foto:Andri/Ulasan.co)

TANJUNGPINANG – Partai politik pengusung pasangan Apri-Roby di Bintan, Kepulauan Riau dikabarkan sedang mengagendakan pertemuan antar pimpinan partai tanpa Partai Golkar.

Pertemuan itu sebagai wujud kekecewaan atas sikap Bupati Bintan saat ini, Roby Kurniawan yang terkesan sengaja memperlambat proses pemilihan Wakil Bupati (Wabup) Bintan.

Agenda ini bukan tidak mungkin, untuk membahas hak interplasi. Moh Toha, Sekretaris Fraksi Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Bintan membenarkan, bahwa akan ada rencana pertemuan terbatas seluruh pimpinan parpol yang mengusung pasangan Apri-Roby dalam waktu dekat.

“Iya kami sudah komunikasi antar pimpinan parpol di luar Partai Golkar. Pertemuan ini sebagai wujud kekecewaan kami terhadap Bupati Bintan, sudah berbohong soal proses pemilihan Wabup Bintan,” terang Toha, Sabtu (25/3).

Toha membeberkan, ada sikap yang sengaja membuat seluruh partai pengusung lainnya kecewa dengan sikap Bupati Bintan. Karena telah berbohong kepada partai pengusung yakni PKS, PAN, Hanura, dan Demokrat.

“Beliau sudah berjanji akan mengirimkan surat rekomendasi partai ke DPRD Bintan pada 21 Maret lalu. Namun sampai hari ini, janji dan komitmen itu belum juga dilakukan,” jelas Toha.

“Kami partai pengusung mensinyalir kalau beliau jelas sengaja tidak mau punya wakil,” tambahnya.

Di kesempatan yang berbeda, Pengamat Kebijakan Publik dari akademisi UMRAH Tanjungpinang, Alfiandri menambahkan, proses pemilihan Wabup di Bintan ini bukti bahwa sistem pemerintahan dan fungsi legislatif yang tidak mengedepankan demokrasi yang baik, sesuai peraturan perundang-undangan.

“Sistem pemerintahan di Bintan saat ini ada yang sengaja menyadera demokrasi, menyandera pemerintahan yang baik dan bersih,” ujarnya.

Baca juga: Proses Pemilihan Calon Wabup Bintan Tertunda Gegara Partai Golkar