Dijelaskan Ansar Ahmad, semakin rendah positivity rate suatu daerah menunjukkan jumlah orang yang dites semakin banyak dan menunjukkan pelacakan kontak yang memadai.
“Saya berterima kasih kepada seluruh Satgas COVID-19, tenaga medis, TNI/Polri, Kejaksaan, tokoh-tokoh masyarakat dan seluruh pihak yang telah mendedikasikan seluruh tenaga dan pikirannya untuk secara bersama-sama dalam menanggulangi COVID-19 di Kepulauan Riau,” ujarnya.
Gubernur Ansar berharap meski capaian positivity rate sudah menurun drastis namun masyarakat diminta tetap menjaga protokol kesehatan dengan ketat.
“Harus tetap dijalankan protokol kesehatan. Kita sangat berkepentingan terciptanya Kepulauan Riau yang sehat agar bisa fokus pada kerja untuk membangun Kepri yang lebih baik,” pinta Gubernur.
Dari data yang masuk, capaian positivity rate Provinsi Kepri hari ini mencapai 3,06 persen. Sementara capaian positivity rate kabupaten dan kota se Provinsi Kepri diantaranya
Kabupaten Bintan 7,16 persen, Tanjungpinang 7,7 persen, Natuna 7,87 persen, Batam 1,48 persen, Karimun 7,52 persen, Lingga 15,73 persen dan Anambas 14,86 persen. (*)
Pewarta: Muhammad Chairuddin
Redaktur: Muhammad Bunga Ashab