Stok Daging Beku di Bintan Capai 46,6 Ton Jelang Ramadan

Duh! Harga Ayam Potong dan Daging Sapi Segar Naik Pasar Barek Motor
Penjual daging di Pasar Barek Motor Kijang, Kecamatan Bintan Timur, Bintan, Kepri (Foto: Andri Dwi Sasmito)

BINTAN – Stok daging beku di Bintan, Kepulauan Riau mencapai 46,6 ton menjelang Ramadan bulan depan.

Jumlah stok daging beku itu, di antaranya daging sapi beku sekitar 5,7 ton, daging kerbau beku sekitar 18,9 ton dan daging ayam beku sekitar 21,8 ton.

Jumlah tersebut diketahui berdasarkan pantauan Satuan Tugas (Satgas) Pangan Bintan di tiga gudang distributor secara serentak, yakni CV Cahaya Abadi, CV Dewi Kartika dan CV Risqi Biokas Abadi di Tanjungpinang dan Bintan pada Sabtu (05/03).

“Ketersediaan daging beku di Bintan dari distributor Tanjungpinang aman,” kata Kepala Seksi Pengendalian Kebutuhan Pokok dan Penting Industri Perdagangan (Indag) Dinas Koperasi, Usaha Mikro, Perindustrian dan Perdagangan Kabupaten Bintan, Setia Kurniawan pada Ahad (06/03).

Iwan sapaan akrabnya menyampaikan, harga daging beku dari distributor sampai ke pedagang pasar tradisional masih normal. Untuk harga daging sapi beku nomor satu, dan daging kerbau beku masih Rp100 ribu per kilogram (Kg), harga daging sapi beku nomor dua Rp80 ribu per kg, sedangkan harga daging ayam beku Rp35 ribu per kg.

“Kami harap tidak ada terjadi kenaikan harga daging beku, untuk menghadapi bulan suci Ramadaan sampai hari Raya Idul Fitri nanti,” ujarnya.

Baca juga: Duh! Harga Ayam Potong dan Daging Sapi Segar Naik Pasar Barek Motor

Sebelumnya diberitakan, Harga ayam potong dan daging sapi segar mengalami kenaikan di Pasar Barek Motor, Kecamatan Bintan Timur, Bintan, Kepulauan Riau, Kamis (03/03).

Kenaikan harga ayam potong Rp4 ribu per kilogram (kg), dari harga sebelumnya Rp38 ribu menjadi Rp42 ribu per kg. Untuk harga daging sapi segar mengalami kenaikan Rp5 ribu per kg, dari harga sebelumnya Rp135 ribu menjadi Rp140 ribu per kg.

Kenaikan harga daging sapi segar, kata Sandi Purnama Putra salah satu penjual daging di Bintan, disebabkan pengiriman sapi hidup mengalami kenaikan.

Hanya saja, dirinya enggan membeberkan besaran kenaikan harga sapi hidup dengan biaya pengiriman sapi hidup dari Pulau Jawa ke Tanjungpinang.

“Cari sapi hidup sudah susah. Ditambah lagi, angin mulai kencang. Baru dua hari ini harga daging sapi segar dan harganya naik Rp5 ribu per kg,” ucap Sandi. (*)